Kompas TV olahraga sepak bola

Indonesia vs Arab Saudi, Rekan Setim Neymar: Akan Jadi Laga Sulit di Stadion yang Luar Biasa

Kompas.tv - 18 November 2024, 20:05 WIB
indonesia-vs-arab-saudi-rekan-setim-neymar-akan-jadi-laga-sulit-di-stadion-yang-luar-biasa
Striker Timnas Arab Saudi, Abdullah Al Hamdan. (Sumber: instagram.com/a.alhamddan)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Striker Arab Saudi, Abdullah Al Hamdan menyebut timnya akan melalui pertandingan sulit saat bertandang ke markas Timnas Indonesia. 

Laga Indonesia vs Arab Saudi dalam matchday 6 Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ini bakal dilangsungkan di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Selasa (19/11/2024). 

Rekan setim Neymar Jr di Al Hilal tersebut juga menyebut Stadion GBK memiliki atsmosfer yang luar biasa.  

Meskipun demikian, Al Hamdan masih yakin Arab Saudi akan pulang dengan tiga poin. 

"Besok akan menjadi laga yang sulit bagi kami. Apalagi, kami akan bermain tandang di stadion yang luar biasa," ujar Abdullah Al Hamdan dalam konferensi pers jelang laga, Senin (18/11/2024) dikutip dari Kompas.com

Baca Juga: Sumardji Sebut Kepastian Eliano Reijnders Main atau Tidak Ada di Tangan STY

"Namun, saya jamin akan berusaha dan bakal mencari kemenangan melawan Indonesia, serta mendapat tiga poin krusial di laga nanti," ucapnya menambahkan. 

Kedua kesebelasan bermain imbang 1-1 dalam pertemuan pertama di King Abdullah Sports City Stadium pada (5/9/2024) lalu. 

Selain itu, kedua tim juga tanpa kemenangan dalam tiga laga terakhir di Grup C. Bedanya, Arab Saudi meraih 2 hasil seri dan 1 kekalahan, sedangkan Indonesia kalah 2 kali dan imbang 1 kali. 

Kini, Arab Saudi berada di peringkat ketiga klasemen Grup C dari total enam peserta. Mereka mengoleksi 6 poin dari 5 laga. Namun, The Green Falcons hanya unggul 3 poin dari Indonesia yang berada di dasar klasemen. 

Baca Juga: Head to Head Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Skuad Garuda Buru Kemenangan Perdana




Sumber : Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x