Kompas TV olahraga sepak bola

Tanggapan Exco PSSI atas Permintaan Bahrain ke AFC agar Indonesia Jalani Laga Usiran

Kompas.tv - 16 Oktober 2024, 21:30 WIB
tanggapan-exco-pssi-atas-permintaan-bahrain-ke-afc-agar-indonesia-jalani-laga-usiran
Foto arsip. Anggota Komite Eksekutif PSSI Arya Sinulingga menjawab pertanyaan pewarta di GBK Arena, Jakarta, Selasa (11/4/2023). Arya Sinulingga menanggapi langkah Federasi Sepakbola Bahrain (BFA), Rabu (16/10/2024) yang meminta AFC agar laga Timnas Indonesia vs Bahrain mendatang digelar di luar Indonesia. (Sumber: Kompas.tv/Ant/RAUF ADIPATI)
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga menanggapi langkah Federasi Sepakbola Bahrain (BFA) yang meminta Federasi Sepak bola Asia, AFC, agar laga Timnas Indonesia vs Bahrain mendatang digelar di luar Indonesia.

Arya mengaku pihaknya juga telah menyurati AFC sehubungan status laga kandang Timnas Indonesia tersebut.

Timnas Indonesia sedianya akan bergantian menjamu Bahrain di Jakarta pada Maret 2025 mendatang. Namun, BFA meminta agar Timnas Indonesia menjalani laga kandang usiran saat menghadapi Bahrain karena khawatir kondisi keamanan.

"Kita akan menjamin keamanan dan kenyamanan bagi tamu kita seperti Bahrain, karena bangsa kita ini bangsa yang ramah terhadap tamu," kata Arya melalui pesan suara yang diterima Kompas.tv, Rabu (16/10/2024).

Baca Juga: Federasi Bahrain Minta AFC Gelar Laga Lawan Timnas di Luar Indonesia, Ini Alasannya

Ia menilai laga Timnas Indonesia vs Bahrain seharusnya tetap digelar di Indonesia supaya adil. Pasalnya, skuad Garuda telah bertandang ke Bahrain lebih dulu dan memetik satu poin dari tuan rumah.

Arya Sinulingga pun menanggapi kecaman Bahrain terkait perilaku warganet Indonesia. BFA mengaku akun media sosial federasi hingga para pemain diserang komentar ofensif orang Indonesia, bahkan terdapat ancaman pembunuhan.

"Terkadang memang netizen-netizen Indonesia itu rame, tetapi sebenarnya mereka itu ramah, baik-baik, sangat terkenal lah bangsa kita bangsa yang ramah. Apalagi kita juga pernah menjadi tuan rumah Piala Dunia U17 yang terselenggara dengan baik," kata Arya.

Staf Erick Thohir tersebut menjamin Timnas Bahrain akan aman jika bertandang ke Indonesia. Menurutnya, kesuksesan Indonesia menggelar berbagai acara berskala internasional dengan aman telah membuktikan kapasitas tuan rumah.

Sebelumnya, Federasi Sepakbola Bahrain merilis pernyataan yang berisi kecaman terhadap perilaku warganet Indonesia usai partai Bahrain vs Indonesia yang berakhir kontroversial. BFA menegaskan komentar ofensif dari warganet "tidak sesuai dengan norma-norma olahraga."

"Federasi Sepakola Bahrain sangat terkejut dengan berbagai ancaman pembunuhan yang diterima para pemain di akun media sosial pribadi mereka, suatu tindakan yang menunjukkan sikap publik Indonesia yang tidak menghargai nyawa manusia," demikian pernyataan BFA melalui media sosial Instagram, Rabu (16/10).

Baca Juga: Arkhan Kaka Masuk Daftar 60 Pemain Muda Terbaik Dunia Versi The Guardian


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x