Kompas TV olahraga sepak bola

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Korea Selatan & Iran Berhasil Cetak Kemenangan

Kompas.tv - 16 Oktober 2024, 05:02 WIB
Penulis : Jocelyn Valencia

KOMPAS.TV - Di Grup B, Korea Selatan semakin kokoh di puncak klasemen usai pada matchday keempat menang atas tamunya, Irak.

Bermain di Yongin Mireu Stadium, Korea Selatan berhasil membuka keunggulan pada menit ke-41 berkat sontekan Oh Se-hun yang meneruskan umpan dari Bae Jun-ho. Namun, setelah jeda, Irak menyamakan skor menjadi 1-1 pada menit ke-50 lewat gol akrobatik Aymen Hussein.

Sementara itu, di Grup A, juara Asia, Qatar harus tumbang di tangan Iran pada matchday keempat. Bermain di Stadion Rashid, Dubai, Qatar unggul lebih dulu pada menit ke-17 lewat aksi Almoez Ali. Namun, Iran berhasil membalas pada menit ke-42 melalui tandukan Sardar Azmoun, membuat skor 1-1 saat kedua tim masuk kamar ganti.

Di babak kedua, Iran mendominasi jalannya pertandingan. Tiga gol tambahan tercipta, dimulai dengan brace dari Sardar Azmoun pada menit ke-48, disusul dua gol lainnya dari Mohammad Mohebi pada menit ke-65 dan di waktu tambahan babak kedua. 

#pialadunia #qatar #kualifikasi #koreaselatan

Baca Juga: Resmi! DPR Sahkan 13 Komisi dan Badan Aspirasi Masyarakat




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x