Kompas TV olahraga badminton

Link Live Streaming Final Korea Open 2024 Mulai Jam 09.00 WIB: Leo/Bagas Tatap Gelar Juara

Kompas.tv - 1 September 2024, 08:11 WIB
link-live-streaming-final-korea-open-2024-mulai-jam-09-00-wib-leo-bagas-tatap-gelar-juara
Pasangan ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana sukses melangkah ke babak perempat final Japan Open 2024, Kamis (22/8/2024). (Sumber: X @INABadminton/PBSI)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Gading Persada

SEOUL, KOMPAS.TV - Pasangan ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana menatap gelar juara Korea Open 2024.

Final Korea Open 2024 akan dimainkan di Mokpo Indoor Stadium, Minggu (1/9/2024) pagi ini.

Laga akan dimulai jam 09.00 WIB, dan link live streaming Korea Open 2024 akan disertakan di akhir artikel ini.

Baca Juga: Hasil Korea Open 2024: Menangi Derbi Merah Putih, Leo/Bagas Melangkah ke Babak Final

Leo/Bagas akan menghadapi unggulan pertama turnamen Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae.

Leo/Bagas sendiri melaju ke final Korea Open 2024, setelah mengalahkan wakil Indonesia lainnya, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin.

Pada pertandingan tersebut, Leo/Bagas mampu tampil superior menghadapi lawannya itu.

Bahkan pada game pertama Leo/Bagas mampu menang 21-9, dan kemudian 21-14 pada game kedua.

Kang/Hseo sendiri harus bersusah payah untuk lolos ke final, setelah mengalahkan Chiu Hsiang Chieh/Wang Chi-Lin dari Taiwan.

Kang/Hseo menang usai melakoni pertandingan tiga game yang melelahkan karena baru menyelesaikan pertandingan 1 jam 8 menit.

Baca Juga: Link Live Streaming Semifinal Korea Open 2024 Pagi Ini: Indonesia Sudah Pastikan Wakil di Final

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Tournament Software

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x