PARIS, KOMPAS.TV - Kontingen Indonesia akan memulai perjalanan di Olimpiade Paris 2024 pada hari ini, Kamis (25/7/2024). Kontingen Indonesia akan bertanding di cabor panahan pada Kamis sore waktu Indonesia.
Indonesia mengirim empat atlet panahan di Olimpiade Paris 2024, yakni tiga atlet putri Diananda Choirunisa, Rezza Octavia, dan Syifa Nur Afifah, dan satu atlet putra, Arif Dwi Pangestu.
Baca Juga: Olimpiade Paris 2024: Jonatan Christie Ungkap Pengalaman Bertemu Atlet-Atlet Top
Diananda, Rezza, dan Syifa akan tampil dalam nomor individu putri, tim beregu putri, dan tim beregu campuran. Sedangkan Arif tampil dalam nomor individu putra dan tim beregu campuran.
Diananda dan Arif tercatat sebagai pemanah berpengalaman di Paris 2024. Keduanya pernah membela kontingen Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020.
Sementara itu, Rezza dan Syifa akan bertanding di ajang Olimpiade pertama kalinya di Paris 2024.
Indonesia tercatat pernah meraih medali perak di cabor panahan Olimpiade. Di Oimpiade Seoul 1988, Indonesia meraih medali perak berkat jasa Kusuma Wardhani, Nurfitriyana Salim, dan Lilis Handayani.
Di Olimpiade 2024, Indonesia pun mematok target tinggi untuk para atlet, yakni meraih medali. Untuk mencapai target tersebut, Pengurus Besar Persatuan Panahan Indonesia (PB Perpani) telah mengadakan pemusatan latihan di Cikarang, Jawa Barat mulai 26 Juni lalu.
Berikut jadwal atlet Indonesia di cabor panahan Olimpiade Paris 2024, Kamis (25/7).
Baca Juga: Profil Maryam March Maharani, Atlet Judo Pembawa Bendera Indonesia di Olimpiade Paris 2024
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.