Kompas TV olahraga sports

Jelang Olimpiade Paris 2024, Presiden Jokowi akan Lepas Kontingen Indonesia Pekan Depan

Kompas.tv - 7 Juli 2024, 23:00 WIB
jelang-olimpiade-paris-2024-presiden-jokowi-akan-lepas-kontingen-indonesia-pekan-depan
Atlet renang, Joe Aditya, dan Chef de Mission Kontingen Indonesia Anindya Bakrie mengenakan jersei tim Indonesia untuk Olimpiade Paris 2024 di Nusantara Garden, Hotel Dharmawangsa, Jakarta, Kamis (4/7/2024). Presiden Joko Widodo akan melepas Kontingen Indonesia ke Olimpiade Paris pada 10 Juli 2024. (Sumber: KOMPAS/FAKHRI FADLURROHMAN)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Tim Indonesia sedang memasuki tahap akhir persiapan menjelang Olimpiade Paris 2024, kontingen Merah Putih direncanakan akan dilepas oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada 10 Juli 2024.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Komite Olimpiade Indonesia (NOC), Raja Sapta Oktohari di Jakarta, Jumat (5/7/2024).

"Kami sudah memasuki fase akhir persiapan. Fase akhir ini memang sangat krusial karena kami harus memastikan semua atlet dan ofisial yang akan berangkat dalam keadaan sehat," katanya.

"Mudah-mudahan kalau tidak ada halangan, tim Indonesia akan dilepas secara resmi oleh Bapak Presiden tanggal 10 Juli dan kami masih menunggu konfirmasinya," ujarnya. 

Baca Juga: Siapa Saja Sponsor Atlet Indonesia di Olimpiade Paris 2024? Ini Kata Raja Sapta Oktohari

"Setelah itu, kontingen pertama tanggal 13 Juli mulai berangkat. Setelah itu, pada hari-hari selanjutnya sampai tanggal 22 Juli." 

"Pada tanggal 22 Juli, kami akan masuk ke athlete village dan setelah itu tanggal 26 Juli kami akan mengikuti pembukaan Olimpiade Paris 2024," ungkapnya dikutip dari Kompas.com. 

Raja Sapta Oktohari juga mengatakan bahwa parade atlet pada pembukaan Olimpiade Paris 2024 akan berbeda dari biasanya. 

Umumnya, para atlet akan mengitari stadion sambil membawa bendera negara masing-masing saat diperkenalkan oleh tuan rumah. Namun kali ini, konsep defile atlet Olimpiade Paris 2024 akan berlangsung di atas kapal.

"Dalam waktu dekat, akan kami pastikan karena konsep defilenya berubah. Ini untuk pertama kali, tidak dilakukan seperti biasanya," ujar Okto.  

"Makanya, saya selalu bilang bahwa Olimpiade Paris akan banyak sekali kejutan. Baik di sana, di kita, maupun kejutan hasil yang mudah-mudahan menjadi kejutan," katanya.  

"Biasanya defile berjalan berputar, tetapi kali ini akan dilakukan di atas kapal, di atas sungai. Ini yang akan mengubah konsep dari persiapan para atlet kita yang biasanya melakukan defile dengan pola yang sama," ujar Okto. 

Sebagai informasi, Indonesia telah meloloskan 29 atlet dari 12 cabang olahraga (cabor), yaitu angkat besi, atletik, balap sepeda, bulu tangkis, dayung, judo, menembak, panahan, panjat tebing, renang, selancar ombak, dan senam artistik.

Baca Juga: Lolos Olimpiade Paris 2024, Sprinter Indonesia Lalu Muhammad Zohri Target 'Finish' di Bawah 10 Detik


 




Sumber : Kompas TV, Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x