Kompas TV olahraga sepak bola

Hasil Euro 2024 Malam dan Dini Hari Tadi: Portugal Menang Telak dari Turkiye, Belgia Gulung Rumania

Kompas.tv - 23 Juni 2024, 07:49 WIB
hasil-euro-2024-malam-dan-dini-hari-tadi-portugal-menang-telak-dari-turkiye-belgia-gulung-rumania
Pemain Portugal Bernardo Silva merayakan gol yang dibuatnya saat mengalahkan Turki 3-0 di BVB Stadion Dortmund, Sabtu (22/6/2024) malam WIB pad ajang Euro 2024. (Sumber: AP Photo/Michael Probst)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Gading Persada

DORTMUND, KOMPAS.TV - Portugal dan Belgia meraih kemenangan pada pertandingan Euro 2024 yang mereka lakoni.

Portugal menang telak dari Turki dengan skor 3-0 pada laga Grup F, dan Belgia menggulung Rumania 2-0 di Grup E Piala Eropa 20424

Bermain di BVB Stadion Dortmund, Sabtu (22/6/2024), Portugal menunjukkan superioritasnya atas Turkiye.

Baca Juga: Link Live Streaming Belgia vs Rumania di Euro 2024 Dini Hari Nanti, Duel Dimulai Jam 02.00 WIB

Pada laga itu, Bernardo Silva mampu membawa Portugal unggul di menit ke-21.

Gol itu terjadi setelah tepisan kaki bek Turki yang bermaksud membuang bola, malah jatuh ke kaki Silva.

Tanpa kesulitan, Silva langsung melepas tembakan yang merobek gawang Turkiye.

Tujuh menit kemudian keunggulan Portugal bertambah, setelah bek Turki Semit Akaydin melakukan blunder dan mencetak gol bunuh diri.

Ironisnya, gol tersebut tercipta tidak dalam situasi berbahaya, tapi lebih disebabkan miskomunikasi antara Semit, dan penjaga gawang Altay Bayindir.

Semit yang berusaha mengoper bola ke Altay, tak melihat sang kiper telah maju dan bola pun bergulir masuk gawang Turkiye.

Gol penutup Portugal dibuat Bruno Fernandes di menit ke-55.

Cristiano Ronaldo menjadi penyiap gol Fernandes, setelah bek Turkiye gagal menghalau bola yang menuju ke arahnya.

Sempat berhadapan satu lawan satu dengan Altay, Ronaldo memilih mengoper bola ke Fernandes yang tak terjaga, dan menceploskannya ke gawang lawan.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x