Kompas TV olahraga badminton

Rekap Hasil Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha ke Semifinal, Tiga Wakil Indonesia Lainnya Tersingkir

Kompas.tv - 24 Mei 2024, 13:05 WIB
rekap-hasil-malaysia-masters-2024-rinov-pitha-ke-semifinal-tiga-wakil-indonesia-lainnya-tersingkir
Berikut rekap hasil Malaysia Masters 2024 untuk wakil Indonesia yang bertanding di perempat final, Jumat (24/5/2024). (Sumber: X @INABadminton/PBSI)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Desy Afrianti

KOMPAS.TV - Berikut rekap hasil Malaysia Masters 2024 untuk wakil Indonesia yang bertanding di perempat final, Jumat (24/5/2024).

Dari empat wakil yang bertanding hari ini di Axiata Arena, Kuala Lumpur, hanya ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang berhasil lolos ke semifinal.

Rinov/Pitha melaju ke empat besar berkat kemenangan atas rekan senegaranya yaitu pasangan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.

Bertanding selama tiga gim, Rinov/Pitha mengalahkan Dejan/Gloria dengan skor 21-9, 18-21 dan 21-8.

Langkah Rinov/Pitha yang lolos ke semifinal tak mampu diikuti pasangan ganda campuran Indonesia lainnya, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Rehan/Lisa harus menghentikan langkahnya di perempat final Malaysia Masters 2024 setelah disingkirkan wakil tuan rumah Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie lewat rubber game 21-12, 17-21 dan 17-21.

Wakil terakhir Indonesia di ajang BWF World Tour Super 500 ini adalah tunggal putri Putri Kusuma Wardani.

Baca Juga: Hasil Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Tumbangkan Dejan/Gloria

Laga tak mudah dijalani Putri KW saat berjumpa pebulu tangkis Thailand Busanan Ongbamrungphan.

Kalah di gim pertama 12-21, Putri KW bisa memaksakan laga berlanjut ke gim ketiga berkat kemenangan 23-21 di gim kedua.

Sayangnya di gim penentuan, kemenangan menjadi milik Ongbamrungphan yang berhasil mengalahkan Putri KW dengan skor 16-21.

Di laga semifinal Malaysia Masters 2024 yang digelar Sabtu (25/5/2024) besok, Rinov/Pitha akan menghadapi ganda campuran asal Denmark Mathias Christiansen/Alexandra Boje.

Rekap Hasil Malaysia Masters 2024

  • Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (21-9, 18-21, 21-8)
  • Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (21-12, 17-21, 17-21).
  • Putri Kusuma Wardani vs Busana Ongbamrungphan (12-21, 23-21, 16-21) 

Baca Juga: Hasil Malaysia Masters 2024: Rehan/Lisa Disingkirkan Wakil Tuan Rumah

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x