Kemenpora mengundang beberapa perwakilan cabang olahraga untuk membahas penggunaan fasilitas olahraga di kawasan GBK pada Selasa (9/7/2019) siang.
Dalam rapat yang digelar tertutup topik yang dibahas salah satunya soal polemik penggunaan Stadion Madya yang menjadi tempat latihan atlet PB PASI. Disisi lain Bhayangkara FC berencana menjadikan Stadion Madya sebagai kandang mereka selama bergulirnya Liga 1 musim ini. Sesmenpora, Gatot S Dewabroto akhirnya turun tangan dan menilai hal ini memerlukan koordinasi penggunaan lapangan.
Sekjen PB PASI, Tigor Tanjung menjelaskann pelatnas atletik membutuhkan suasana kondusif dalam menggelar pelatnas agar target di Sea Games 2019 dan Olimpiade 2020 bisa tercapai. Sementara Bhayangkara FC mengaku The Guardian tidak menjadikan Stadion Madya sebagai homebase permanen. Mereka menyewa Stadion Madya untuk laga home saja.
#StadionMadyaSenayan#PelatnasAtletik #BhayangkaraFC
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.