Kompas TV olahraga sepak bola

Timnas Indonesia U23 Vs Yordania: Gol Marselino dan Witan Bawa Garuda Muda Unggul di Babak Pertama

Kompas.tv - 21 April 2024, 23:32 WIB
timnas-indonesia-u23-vs-yordania-gol-marselino-dan-witan-bawa-garuda-muda-unggul-di-babak-pertama
Marselino Ferdinan merayakan golnya saat membuat Timnas Indonesia U23 unggul 1-0 melawan Yordania pada laga Grup A PIala Asia U23 2024 di Stadion Abdullah bin Nasser bin Khalifa, Minggu (21/4/2024) malam WIB. Babak pertama laga Indonesia U23 vs Yordania U23 berkesudahan 2-0. (Sumber: PSSI)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Gading Persada

DOHA, KOMPAS.TV - Timnas Indonesia U23 unggul 2-0 atas Yordania U23 pada babak pertama laga terakhir Grup A Piala Asia U23 2024.

Laga Timnas Indonesia U23 vs Yordania U23 dimainkan di Stadion Abdullah bin Nasser bin Khalifa, Minggu (21/4/2024) malam WIB.

Timnas Indonesia U23 tampil percaya diri di awal laga, meski serangannya masih belum menemukan celah untuk membahayakan gawang lawan.

Baca Juga: Susunan Pemain Timnas Indonesia U23 Vs Yordania U23: Hubner Turun Sejak Awal, Jenner Kembali ke Tim

Pada menit ke-8, pemain Yordania U23 Aref Al Haj sempat membahayakan gawang  Indonesia.

Untungnya, Ernando Ari Sutaryadi bisa mengamankan bola.

Di menit ke-10, giliran penyerang Yordania Bakewr Kalbouneh yang melepaskan tembakan ke arah gawang Timnas Indonesia U23, namun masih jauh dari sasaran.

Timnas Indonesia mendapat peluang di menit ke-14, lewat Rafael Struick yang tak terjaga.

Sayang, tembakannya masih bisa ditangkap kiper Yordania, Ahmad Al-Juadi.

Akhirnya Timnas Indonesia U23 mendapatkan penalti di menit ke-21, usai Struick dijatuhkan di kotak terlarang.

Marselino Ferdinan yang mengeksekusinya pun melaksanakan tugasnya dengan baik di menit ke-22.

Timnas Indonesia U23 kembali memberikan bahaya di menit ke-24, lewat serangan balik.

Sayang bola yang mengarah ke Fajar Rahman, masih bisa dihalau bek Yordania.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x