LONDON, KOMPAS.TV - Pelatih Manchester City Pep Guardiola tampaknya masih akan merotasi pemainnya saat menghadapi Crystal Palace.
Manchester City bakal bertandang ke Selhurst Park untuk menghadapi Crystal Palace, Sabtu (6/4/2024).
Kick-off laga jam 18.30 WIB, dan link live streaming Crystal Palace vs Manchester City disertakan di akhir artikel.
Baca Juga: Timnas Indonesia U23 Dihantam Arab Saudi, Shin Tae-Yong Ungkap Masalah yang Harus Diperbaiki
Pelatih Man City Pep Guardiola diyakini masih akan menyimpan Erling Haaland dan Kevin De Bruyne saat melawan Palace.
Memainkan empat pertandingan dalam waktu 11 hari jelas membuat Guardiola harus memutar otak untuk menjaga kebugaran timnya.
Apalagi, setelah melawan Palace, City akan menghadapi Real Madrid di Liga Champions, Rabu (10/4/2024) dini hari WIB.
“Faktanya kami bermain kurang dari dua setengah hari setiap pertandingan. Kami harus melihat wajah pemain, yang pulih lebih cepat dari yang lain, dan beberapa membutuhkan sejumlah waktu,” ujar Guardiola dikutip dari laman resmi Man City.
“Pekan yang panjang jelas berbeda dengan pekan yang pendek, karena ada begitu banyak aspek,” ujarnya.
Meski begitu, Guardiola menegaskan padatnya jadwal ini bukanlah hal yang asing.
Ia pun menegaskan para pemainnya tahu mengenai hal ini, dan mampu menghadapinya.
“Kami terbiasa bermain tiga hari setiap bulannya. Kami tak baru dengan hal ini. Para pemain tahu hal ini,” katanya.
Baca Juga: Man Utd vs Liverpool, Ten Hag Minta Pemain Luapkan Kemarahan saat Lawan The Reds
Mereka mampu menghadapinya, meski tidak setiap waktu, tetapi pada beberapa kesempatan yang jelas bisa mereka lakukan,” ucap pelatih asal Spanyol itu.
Crystal Palace sendiri masih mencari kemenangan perdana, setelah di empat laga sebelumnya di liga, mereka hanya mampu meraih dua poin.
Tentunya, tak akan mudah bagi mereka membendung permainan The Citizens meski tim tamu menggunakan pemain pelapis.
LINK LIVE STREAMING
Berikut ini link live streaming Crystal Palace vs Manchester City.
Sumber : Mancity.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.