Kompas TV olahraga sepak bola

Hasil dan Klasemen Liga 1 2023-24 Terbaru: Persis Solo Dekati Zona Championship Series

Kompas.tv - 30 Maret 2024, 23:22 WIB
hasil-dan-klasemen-liga-1-2023-24-terbaru-persis-solo-dekati-zona-championship-series
Pemain Persis Solo, Moussa Sidibe (kanan), merayakan golnya dalam laga pekan ke-30 Liga 1 2023-24 kontra RANS Nusantara di Stadion Manahan, Surakarta, Jawa Tengah, Sabtu (30/3/2024). (Sumber: Instagram Persis Solo)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Persis Solo berhasil meraih kemenangan pada pekan ke-30 Liga 1 2023-24 dan mengalami kenaikan posisi di papan klasemen terbaru.  

Dalam pertandingan Persis vs RANS Nusantara yang berlangsung di Stadion Manahan, Sabtu (30/3/2024) malam WIB, tuan rumah menang dengan skor 2-0 lewat gol-gol David Gonzalez (24') dan Moussa Sidibe (40'). 

Dengan kemenangan tersebut, Persis berhasil mempertahankan tren positif. Ini merupakan kemenangan keempat beruntun Laskar Sambernyawa

Tambahan tiga poin membawa Persis melangkah ke peringkat 8. Persis kini hanya berjarak tiga poin dari zona Championship Series

Baca Juga: Hasil Liga 1 Hari Ini: PSM dan Borneo Bermain Imbang 1-1, Dua Laga Lain Juga Berakhir Imbang

Hasil positif juga diraih oleh Bali United. Serdadu Tridatu berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 atas tamunya, Persija Jakarta, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu malam. 

Sejatinya, Bali United bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-74 setelah Luthfi Kamal mendapatkan dua kartu kuning. Tetapi, Bali United menang secara dramatis lewat penalti Ilija Spasojevic di menit 90+7. 

Hasil tersebut membuat Bali United naik ke peringkat ketiga klasemen dengan perolehan 52 poin dari 30 laga. 

Berikut hasil pertandingan Liga 1 2023-24 pekan ke-30 selengkapnya. 

Hasil Liga 1 2023-24 Pekan ke-30

Rabu, 27 Maret 2024

  • Dewa United 4-1 Persita (B. Fatari 45+1', Kolovos 49', Egy MV 76', Majed Osman 86'; Fergonzi 37-p)
  • Arema 0-1 Persebaya Surabaya (Yan Victor 40')

Kamis, 28 Maret 2024

  • Persik Kediri 5-2 Persikabo 1973 (Flavio Silva 14', 19', 34', 43', 81'; Yandi Sofyan 45'-p, 64')
  • Persib 0-0 Bhayangkara

Baca Juga: Hasil Liga 1 Hari Ini: Bhayangkara FC Tahan Imbang Persib, Persikabo Resmi Terdegradasi

Jumat, 29 Maret 2024

  • PSM 1-1 Borneo (Victor Mansaray 59'; Muhammad Sihran 8')
  • Barito Putera 0-0 PSIS Semarang
  • Madura United 0-0 PSS Sleman

Sabtu, 30 Maret 2024

  • 20:30 WIB Bali United vs Persija - (Ilija Spasojevic 90' [p])
  • 20:30 WIB Persis Solo vs RANS Nusantara - (David Gonzalez 24', Moussa Sidibe 40')

Klasemen Liga 1 2023-24 Terbaru

# Tim MN M S K MG KG SG P
1 Borneo 30 21 7 2 50 21 +29 70
2 Persib 30 14 13 3 57 32 +25 55
3 Bali United 30 15 7 8 47 35 +12 52
4 Madura United 30 13 8 9 50 43 +7 47
5 PSIS Semarang 30 13 8 9 42 35 +7 47
6 Persik Kediri 30 13 7 10 52 41 +11 46
7 Dewa United 30 11 11 8 49 43 +6 44
8 Persis Solo 30 12 8 10 46 43 +3 44
9 Barito Putera 30 10 11 9 43 37 +6 41
10 Persebaya Surabaya 30 9 12 9 30 37 -7 39
11 Persija 30 9 11 10 43 38 +5 38
12 PSM 30 9 11 10 36 31 +5 38
13 RANS Nusantara 30 8 10 12 32 45 -13 34
14 PSS Sleman 30 7 11 12 38 45 -7 32
15 Persita 30 8 7 15 34 56 -22 31
16 Arema 30 8 7 15 36 53 -17 31
17 Bhayangkara 30 3 11 16 29 53 -24 20
18 Persikabo 1973 30 3 8 19 37 63 -26 17

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA


Sulawesi

Banjir Rendam 12 Kecamatan di Maros

22 Desember 2024, 23:51 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x