Kompas TV olahraga sepak bola

Alasan Shin Tae-yong Langsung Mainkan Justin Hubner dan Pasang Witan Sulaeman Jadi Bek Kanan

Kompas.tv - 3 Januari 2024, 19:30 WIB
alasan-shin-tae-yong-langsung-mainkan-justin-hubner-dan-pasang-witan-sulaeman-jadi-bek-kanan
Witan Sulaeman dipasang sebagai bek kanan oleh Shin Tae-yong ketika laga uji coba Timnas Indonesia melawan Libya, Selasa (2/1/2024). (Sumber: PSSI)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Vyara Lestari

ANTALYA, KOMPAS.TV - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong membeberkan alasannya kenapa langsung memainkan Justin Hubner dan memasang Witan Sulaeman di posisi bek kanan ketika menghadapi Libya di laga uji coba, Selasa (2/1/2024).

Seperti yang diketahui, dalam pertandingan yang digelar di Mardan Sports Complex, Antalya, Turki, skuad Garuda harus menelan kekalahan telak dengan skor 0-4.

Shin Tae-yong sendiri mengatakan bahwa dia tidak terlalu mempermasalahkan hasil buruk yang didapatkan.

Ia mengatakan bahwa laga uji coba melawan Libya kemarin memang digunakannya untuk mencoba seluruh pemain jelang tampil di Piala Asia 2023.

Salah satu yang dilakukan Shin Tae-yong adalah langsung memainkan Justin Hubner yang baru tiba sehari sebelumnya di babak kedua.

Pelatih asal Korea Selatan itu beralasan, dengan langsung memasang Hubner agar pemain yang bermain di Wolverhampton Wanderers itu bisa cepat beradaptasi dengan rekan-rekannya di Timnas Indonesia.

"Seperti yang sudah saya katakan, saya ingin memanfaatkan uji coba ini untuk mempertajam taktik permainan tim, dengan penyesuaian pada kondisi fisik pemain," kata Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI, Rabu (3/1/2024).

"Untuk Justin, saya yakin dia bisa langsung bermain, saya juga berharap, lewat uji coba, Justin bisa lebih awal menyesuaikan permainan tim dan dengan rekan-rekannya yang lain," jelasnya.

Baca Juga: Hasil Timnas Indonesia vs Libya: STY Coba Dua Tim Berbeda, Garuda Dipermalukan 0-4

Eksperimen lain juga dilakukan Shin Tae-yong dengan memasang Witan di posisi bek kanan. 

"Bagi Witan, dia sudah saya tanyakan bisakah bermain sebagai full back kanan, dia katakan bisa, karena sebelumnya pernah melakukannya," lanjutnya.

"Jadi ini semua sebagai persiapan dan pematangan tim ini agar bisa berlaga dengan baik di Piala Asia," pungkas Shin Tae-yong.


Timnas Indonesia dijadwalkan akan kembali menghadapi Libya dalam laga uji jelang Piala Asia 2023 Qatar pada Jumat (5/1/2024) di tempat yang sama.

Pada Piala Asia 2023 mendatang, Timnas Indonesia tergabung di Grup D bersama Jepang, Irak dan Vietnam.

Laga perdana skuad Garuda adalah dengan melawan Irak pada tanggal 15 Januari 2024 di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan.

Setelahnya, Marc Klok dan kawan-kawan akan melawan Vietnam pada 19 Januari serta terakhir menantang Jepang pada 24 Januari. 

Baca Juga: Pertandingan Berat Timnas Indonesia, Kekalahan dari Libia dan Laga Pertama Justin Hubner

 

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x