HANGZHOU, KOMPAS.TV - Laga Timnas Indonesia U24 untuk melangkah lebih jauh lagi di Asian Games 2022 akan ditentukan menghadapi Uzbekistan.
Timnas Indonesia vs Uzbekistan di babak 16 besar bakal digelar di Shangcheng Sports Centre Stadium, Hangzhou, Kamis (28/9/2023) sore ini WIB.
Kick-off laga akan dimulai pada pukul 15.30 WIB, dan link live streaming Timnas Indonesia vs Uzbekistan akan disertakan di akhir tulisan.
Pelatih Timnas Indonesia U24 Indra Sjafri menegaskan telah menyiapkan strategi khusus untuk meredam strategi Uzbekistan.
Baca Juga: Kata Indra Sjafri Mengenai Kondisi Ramadhan Sananta, Bakal Diturunkan Lawan Uzbekistan?
“Alhamdulillah sore hari ini (kemarin-red) kita H-2 sebelum persiapan pertandingan melawan Uzbekistan tanggal 28 September 2023, kita sudah cek semua pemain dalam keadaan siap,” katanya di laman resmi PSSI.
“Hari ini kita sudah menyiapkan game plan dari hasil laporan tim analis tentang kualitas pemain dari Uzbekistan,” ujar pelatih asal Padang itu.
Meski begitu, Indra Sjafri tak mengungkapkan secara detail apa strategi khusus yang bakal diterapkannya.
Adapun Timnas Indonesia U24 mendapatkan tambahan kekuatan penting dengan bergabungnya striker Ramadhan Sananta setelah dilepas oleh klubnya, Persis Solo.
Indra Sjafri pun mengungkapkan kondisi Ramadhan Sananta saat ini sudah oke, namun tak mengungkapkan apakah ia akan dimainkan sejak awal atau menjadi pemain pengganti.
Sumber : PSSI
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.