Kompas TV olahraga sports

Asian Games 2022: Timnas Basket Indonesia Kalah 55-95 dari Korea Selatan

Kompas.tv - 26 September 2023, 21:03 WIB
asian-games-2022-timnas-basket-indonesia-kalah-55-95-dari-korea-selatan
Foto arsip. Forward Timnas basket Indonesia, Kaleb Ramot Gemilang (kanan), mencoba melewati pemain Arab Saudi dalam laga kualifikasi Piala Dunia di Arena King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi, Kamis (24/2/2022) malam WIB. (Sumber: Kompas.id/FIBA)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Edy A. Putra

HANGZHOU, KOMPAS.TV - Timnas bola basket putra Indonesia kalah telak dari tim Korea Selatan (Korsel) dalam pertandingan Grup D Asian Games 2022 yang digelar di Zhejiang University Zijingang Gymnasium, Hangzhou, Zhejiang, China, Selasa (26/9/2023). Indonesia menyerah dengan skor 55-95.

Hasil ini menempatkan Indonesia di posisi juru kunci Grup D dengan hanya satu poin, sementara Korsel memimpin di posisi teratas dengan dua poin.

Timnas Indonesia yang diperkuat pemain-pemain inti seperti Yudha Saputra, Juan Laurent, Anthony Beane, Kaleb Gemilang, dan Vincent Kosasih, mengalami kesulitan dalam menghadapi serangan-serangan tajam Korsel sejak kuarter pertama.

Baca Juga: Untuk Indonesia, Atlet Wushu Harris Horatius Raih Emas di Asian Games 2022

Setelah kuarter pertama berakhir, Korsel sudah unggul 12 poin dengan skor 8-20.

Di kuarter kedua, Timnas Indonesia mampu lebih produktif dengan mencetak 23 poin. Namun, Korsel tetap kuat dalam serangan mereka dan mengumpulkan 30 poin. Babak pertama berakhir dengan skor 31-50 yang menguntungkan Korsel.

Ketajaman Korsel sedikit berkurang pada kuarter ketiga dengan hanya mencetak 22 poin. Meski demikian, Indonesia hanya mampu meraih 13 poin.

Pada kuarter penutup, situasinya tidak jauh berbeda. Timnas Indonesia kembali kesulitan dalam mencetak poin dan hanya meraih 11 poin.

Di sisi lain, Korsel menutup kuarter keempat dengan mengumpulkan 23 poin, mengukuhkan dominasinya atas Indonesia.

Dikutip dari Antara, Timnas Indonesia akan melanjutkan kompetisi Asian Games 2022 dengan menghadapi Jepang dalam pertandingan keduanya di tempat yang sama pada Kamis (28/9).

Kemudian pada Sabtu (30/9), mereka akan bermain dalam pertandingan grup terakhir melawan Qatar.

Baca Juga: Hasil Voli Asian Games 2022: Timnas Indonesia Peringkat ke-8 usai Kalah 2-3 dari Korea Selatan


 




Sumber : Antara




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x