Kompas TV olahraga sepak bola

Jelang Laga Borneo vs Persikabo: Pieter Huister Waspada Kecepetan Lawan, Rodriguez Akui Sudah Siap

Kompas.tv - 13 Agustus 2023, 07:35 WIB
jelang-laga-borneo-vs-persikabo-pieter-huister-waspada-kecepetan-lawan-rodriguez-akui-sudah-siap
Pieter Huister saat konferensi pers jelang laga Borneo FC vs Persikabo 1973,Sabtu (12/8) (Sumber: Kompastv/Rizky Ade Saputro)
Penulis : Rizky Ade Saputro | Editor : Deni Muliya

BORNEO,KOMPAS.TV - Pertandingan pekan ke delapan Liga 1 2023-2024 akan mempertemukan tim asal Kalimantan Timur (Borneo FC) dengan tim Persikabo 1973 Bogor.

Kick off akan dimulai tepat pukul 19.00 wib di Stadion Segiri,Samarinda,Minggu (13/8/2023).

Berbekal hasil imbang melawan Persija Jakarta menjadi modal bagi Borneo FC.

Bermain dalam tempo cepat akan diterapkan kembali oleh pelatih asal Belanda yang pernah membesut Timnas Indonesia itu.

Pieter Huister juga akan mewaspadai tim tamu yang memiliki Counter Attack atau serangan balik yang cepat dengan memanfaatkan kesalahan tim Borneo nanti malam.

Baca Juga: Rekap Hasil DFB Pokal 2023 Semalam: Dortmund dan Leverkusen Menang, Bremen Takluk dari Tim Divisi 3

"Banyak klub di Indonesia masih belum stabil dalam permainan. Mereka (Persikabo 1973) berbahaya dan mempunyai kecepatan dalam melakukan serangan. Kami harus siap dan berhati-hati," Ucap Huister kepada awak media saat konferensi pers jelang pertandingan Borneo FC melawan Persikabo 1973,Sabtu (12/8).

Husiter menuturkan, pihaknya akan selalu melakukan yang terbaik untuk dapat poin di kandang.

Pria asal Belanda itu optimis sudah benahi lini yang menjadi kekurangan pada laga sebelumnya melawan Persija Jakarta dan sudah siap menghadapi Persikabo.

Sementara itu, Persikabo 1973 pun mengincar kemenangan pada pekan ke delapan ini melawan Borneo FC.

Karena pada pertandingan melawan PSS Sleman, Persikabo gagal mendapat poin di Stadion Pakansari,Bogor (8/8).

Baca Juga: Hasil Arsenal vs Nottingham Forest: The Gunners Menang 2-1 Berkat Nketiah dan Saka




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x