MANCHESTER, KOMPAS.TV - Erik ten Hag telah memutuskan untuk mencopot Harry Maguire sebagai kapten Manchester United.
Kabar tersebut diumumkan langsung oleh Maguire dalam sebuah pernyataan yang diunggahnya di Twitter, Minggu (16/7/2023) malam.
Usai dicopot sebagai kapten Manchester United, Maguire mengaku bahwa dirinya sangat kecewa.
Meski begitu, dia menegaskan bakal tetap memberikan segalanya bagi klub berjuluk Setan Merah itu.
"Setelah berdiskusi dengan manajer hari ini, dia telah memberi tahu saya bahwa dia akan mengganti kapten," tulis Maguire.
"Dia menjelaskan alasan-alasannya kepada saya dan meskipun saya pribadi sangat kecewa, saya akan terus memberikan segalanya setiap kali saya mengenakan seragam ini," tegasnya.
Lebih lanjut, bek Timnas Inggris itu mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikannya dukungan selama 3,5 tahun mengemban jabatan kapten di Old Trafford.
Baca Juga: Reaksi Pemain Manchester United setelah David De Gea Pergi dari Old Trafford: Legenda!
Maguire juga mengatakan akan mendukung siapa pun pemain yang ditunjuk Ten Hag untuk menggantikan dirinya sebagai kapten Manchester United.
"Jadi, saya ingin mengucapkan terima kasih yang sangat besar kepada para penggemar Manchester United atas dukungan luar biasa mereka selama saya memegang ban kapten ini," lanjutnya.
"Sejak hari saya mengemban peran ini tiga setengah tahun yang lalu, menjadi pemimpin Manchester United adalah sebuah kehormatan besar dan salah satu momen paling membanggakan dalam karier saya hingga saat ini."
"Ini adalah salah satu penghargaan terbesar dalam sepak bola klub. Saya telah melakukan segalanya yang saya bisa untuk membantu United meraih kesuksesan - di atas dan di luar lapangan."
"Saya akan selalu berterima kasih kepada Ole Gunnar Solskjaer karena pertama kali memberi saya tanggung jawab ini, dan saya berharap siapapun yang mengambil alih peran ini sekarang akan meraih kesuksesan dan mereka akan memiliki dukungan penuh dari saya," pungkasnya.
Belum diketahui siapa pemain yang bakal diberi tugas untuk menjadi kapten Manchester United selanjutnya.
Namun di musim lalu, ketika Maguire tidak bermain, ban kapten Manchester United seringkali terpasang di lengan Bruno Fernandes.
Baca Juga: Segini Harga yang Harus Dibayarkan Manchester United dan Barcelona Gara-Gara Salahi Aturan FFP!
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.