JAKARTA, KOMPAS.TV - Duel Bali United vs PSS Sleman akan menjadi jadwal pembuka kompetisi sepak bola teratas Indonesia, Liga 1 2023-24.
Laga tersebut akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Sabtu (1/7/2023) mulai Pukul 15.00 WIB atau 16.00 WITA.
Mulanya, pertandingan jadwal Liga 1 2023-24 pekan perdana akan menyajikan duel Persija vs PSM Makassar yang bertempat di Stadion Gelora Bung Karno.
Duel Persija vs PSM pun harus digeser pada hari Minggu (2/7/2023).
Baca Juga: Gandeng JFA, PSSI Seleksi Wasit untuk Kompetisi Liga 1 dan Liga 2!
Nantinya, Liga 1 2023-24 juga akan menerapkan format kompetisi baru. Ada musim reguler yang akan mempertemukan ke-18 tim peserta selama 34 pekan, dan championship series untuk memperebutkan gelar juara bagi empat peringkat tim teratas di musim reguler.
Direktur Operasional PT LIB Asep Saputra mengatakan, susunan jadwal Liga 1 2023-24 ini sudah disesuaikan dengan agenda Timnas Indonesia.
“Jadwal yang disusun sudah menyesuaikan dengan agenda timnas dan Kamtibmas Polri," kata Asep, Jumat (23/6/2023) dikutip dari laman ligaindonesiabaru.com.
Baca Juga: Format Baru Liga 1 2023-24: Rencana Digelar Mulai 1 Juli 2023 sampai 26 Mei 2024
"Pergeseran minor karena menyesuaikan dengan jadwal tim yang akan berlaga di AFC Cup. Jadwal dari AFC itu baru dikirimkan kemarin."
Untuk selengkapnya, berikut jadwal Liga 1 2023-24 pekan perdana yang akan bergulir mulai 1 Juli 2023:
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.