SOLO, KOMPAS.TV - Ketua DPR RI Puan Maharani meminta pemerintah untuk memberikan apresiasi berupa bonus kepada kontingen Indonesia yang berhasil menjadi juara umum ASEAN Para Games 2023.
Seperti yang diketahui, dalam ASEAN Para Games 2023, Indonesia sukses menjadi juara umum dengan raihan 159 medali emas, 148 perak dan 94 perunggu sehingga total memperoleh 401 medali.
Prestasi itu sekaligus membawa Indonesia meraih hattrick juara umum di ajang pesta olahraga difabel terbesar di Asia Tenggara.
Selain menjadi juara umum ASEAN Para Games 2023, kontingen Garuda juga memecahkan rekor di 15 nomor cabang olahraga selama pertandingan di Kamboja sejak 3 hingga 9 Juni lalu itu.
Ke-15 cabang olahraga tersebut adalah empat nomor angkat beban atau powerlifting dan 11 nomor renang.
Kemudian 3 cabang olahraga yang mendominasi raihan medali emas Indonesia di ASEAN Para Games 2023 yakni cabang olahraga Para-Atletik, Para-Tenis Meja dan Para-Catur.
Puan pun meminta Pemerintah untuk segera memberikan hak bonus bagi para atlet dan pelatih atas prestasi mereka di perhelatan ini.
"DPR meminta pemerintah memberikan apresiasi atas prestasi ini. Saya senang mendengar Pemerintah akan memberikan bonus kepada para atlet ASEAN Para Games dan segera diwujudkan," kata Puan saat menyambut rombongan kontingen ASEAN Para Games Indonesia yang tiba di Bandara Adi Sumarmo, Solo, dari Kamboja, pada Sabtu (10/6/2023).
Baca Juga: Hasil Akhir ASEAN Para Games 2023: Indonesia Kantongi 159 Medali Emas, Unggul Jauh dari Thailand
Nantinya bonus akan diberikan berdasarkan prestasi mereka di ASEAN Para Games 2023 yakni jenis medali yang diraih.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.