Kompas TV olahraga sepak bola

Egy Maulana Ternyata Main Bela Dewa United, Shin Tae-yong: Jujur, Saya Tak Bisa Berkata Apa-apa

Kompas.tv - 21 Maret 2023, 10:01 WIB
egy-maulana-ternyata-main-bela-dewa-united-shin-tae-yong-jujur-saya-tak-bisa-berkata-apa-apa
Egy Maulana Vikri mengaku senang bisa mencetak gol perdana bersama Dewa United. (Sumber: Ligaindonesiabaru.com)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengaku tidak bisa berbicara apa-apa dengan fakta Egy Maulana Vikri ternyata main membela Dewa United usai dikabarkan cedera. 

Sebelumnya, Egy Maulana Vikri masuk dalam daftar skuad Timnas Indonesia senior yang dipersiapkan untuk melakoni FIFA Matchday kontra Burundi pada 25 dan 28 Maret mendatang. 

Egy akhirnya dicoret dan digantikan dengan Stefano Lilipaly dengan alasan masih menjalani proses pemulihan cedera pada 17 Maret silam. 

Baca Juga: Lakoni TC di Bulan Ramadan 2023, STY Berharap Pemain Timnas Ganti Puasa di Hari Lain

Namun, Egy diketahui tampil membela klubnya, Dewa United sebagai pemain pengganti dalam laga Liga 1 2022-23 kontra Persib Bandung, Senin (20/3/2023) kemarin. 

"Jujur saya tidak bisa bicara apa-apa," kata Shin Tae-yong, Senin (20/3/2023) dikutip dari Antara News. 

"Tapi saya berharap para pemain Timnas harus pentingkan lambang garuda."

"Maksudnya harus tahu, harus sadar, arti lambang garuda sebenarnya seperti apa," kata pelatih asal Korea Selatan.

Baca Juga: Jelang Timnas Indonesia vs Burundi, Shin Tae-yong Buta Kekuatan Lawan

Sementara itu, Shin Tae-yong juga kembali memanggil sejumlah nama lama macam Riko Simanjuntak dan Hansamu Yama. 


 

Shin menjelaskan alasan utamanya hanya soal performa para pemain tersebut sedang bagus. 

"Alasan kenapa saya pilih karena performanya baik di liga. Jadi kalau pemain baik di liga pasti akan dipilih. Dan saya pun selalu terbuka," kata Shin.

"Jadi untuk meningkatkan FIFA ranking dan prestasi, saya selalu terbuka. Jadi saya berharap semua pemain Indonesia menunjukkan yang terbaik di liga," ujar pria 52 tahun itu.

Baca Juga: PSSI Berencana Ajak Argentina Uji Coba Lawan Timnas, Shin Tae-yong: Jangan Bicara Saja


 




Sumber : Kompas TV/Antara




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x