JAKARTA, KOMPAS.TV - Drawing babak perempat final Liga Champions 2022-2023 akan dilakukan pada hari ini, Jumat (17/3/2023). Penikmat bola bisa menyaksikan proses drawing Liga Champions melalui link live streaming di akhir artikel ini.
Berdasarkan jadwal, sesi undian babak 8 besar akan dihelat di markas UEFA, Nyon, Swiss, mulai pukul 18.00 WIB.
Delapan tim yang akan mengikuti sesi drawing 8 besar Liga Champions 2022-2023 adalah Bayern Muenchen (Jerman), Benfica (Portugal), Chelsea (Inggris), Inter Milan (Italia).
Selain itu, ada juga Manchester City (Inggris), AC Milan (Italia), Napoli (Italia), dan Real Madrid (Spanyol).
Baca Juga: Daftar Lengkap Tim yang Lolos 8 Besar Liga Champions 2022-2023: Italia 3, Inggris 2
Tim-tim itu lolos ke perempat final Liga Champions 2022-2023 setelah mengalahkan lawan masing-masing di babak 16 besar.
Dalam proses undian babak 8 besar, tidak ada aturan pembatasan lawan dari negara dan grup yang sama.
Dengan demikian, para peserta di babak perempat final memiliki kemungkinan melawan klub dari asosiasi negara yang sama. Klub-klub yang sebelumnya sudah bertanding di fase grup juga bisa kembali bertemu di babak perempat final.
Pada sesi drawing nanti, UEFA juga akan mengundi bagan semifinal dengan label bertuliskan "Pemenang perempat final 1", "Pemenang Perempat final 2", dan seterusnya.
Adapun rangkaian laga perempat final Liga Champions 2022-2023 akan berlangsung mulai 11 April 2023. Laga leg pertama digelar pada 11 dan 12 April sebelum berlanjut ke leg kedua pada 18 dan 19 April.
Baca Juga: Ancelotti Idamkan Real Madrid vs AC Milan di Final Liga Champions 2022-23
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.