JAKARTA, KOMPAS.TV - Perjuangan ganda putra tuan rumah, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo atau The Minions, di Indonesia Masters 2023 terhenti usai retired atau mundur saat bertanding melawan wakil China, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi, pada babak 16 besar.
Duel The Minions vs Liu/Ou tersebut berlangsung di Lapangan 1 Istora, Senayan, Jakarta, pada Kamis (26/1/2023) sore WIB.
Saat interval gim ketiga, The Minions memutuskan mundur setelah Marcus mengalami cedera.
Alhasil, pasangan China tersebut dinyatakan menang atas Marcus/Kevin dalam laga yang terhenti dalam kedudukan 19-21, 21-8, dan 6-11.
Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2023: Apriyani/Fadia Lolos ke Perempat Final
Dari sektor tunggal putra, pebulu tangkis Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo, membuat kejutan setelah berhasil mengalahkan unggulan ketiga turnamen asal Singapura, Loh Kean Yew, pada babak 16 besar Indonesia Masters 2023.
Kemenangan Chico semakin istimewa karena ia tertinggal jauh dari Loh baik secara ranking maupun head to head.
Chico tampil sangat solid dan membuka pertandingan dengan kemenangan 21-18.
Lalu di gim kedua, Chico tampak semakin percaya diri dan berhasil terus mendominasi. Pemain asal Papua itu akhirnya keluar sebagai pemenang setelah menyelesaikan gim kedua dengan skor 21-15.
Baca Juga: Indonesia Masters 2023: Komentar Ginting usai Ditumbangkan Shi Yu Qi di Babak 16 Besar
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.