Kompas TV olahraga badminton

Gregoria Kandas di Babak 16 Besar Malaysia Open 2023: Semua Hasil Latihan Tidak Keluar Sama Sekali

Kompas.tv - 12 Januari 2023, 18:30 WIB
gregoria-kandas-di-babak-16-besar-malaysia-open-2023-semua-hasil-latihan-tidak-keluar-sama-sekali
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, berhasil melaju ke babak 16 besar Malaysia Open 2023 usai menyingkirkan unggulan kelima asal China, He Bing Jiao, Selasa (10/1/2023). (Sumber: PBSI)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Edy A. Putra

KUALA LUMPUR, KOMPAS.TV - Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, mengaku sangat kecewa dengan kekalahannya di babak 16 besar Malaysia Open 2023. 

Bertanding melawan wakil Taiwan, Wen Chi Hsu, di lapangan 2 Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (12/1/2023), pebulu tangkis ranking 15 dunia itu kalah rubber game dengan skor 18-21, 21-16, 18-21. 

Hasil ini terlihat lebih mengecewakan jika melihat performa Gregoria pada babak 32 besar. 

Pebulu tangkis yang kerap disapa Jorji itu melaju ke babak 16 besar usai mengandaskan unggulan kelima turnamen asal China, He Bing Jiao. 

Baca Juga: Malaysia Open 2023: Jojo Gagal ke Perempat Final, Kalah dari Kenta Nishimoto

Terlebih, lawannya di babak 16 besar hari ini, Wen Chi Hsu, secara peringkat berada di bawah Jorji. Saat ini, Hsu bertengger di ranking 23 BWF. 

Gregoria tidak dapat menutupi kekecewaannya usai laga. Menurutnya, kekalahan ini adalah pengingat bahwa dirinya masih banyak sekali kekurangan. 

"Dari kekalahan ini, saya seperti diingatkan lagi bahwa saya masih banyak kekurangan," kata Gregoria, Kamis, dikutip dari Kompas.com

Baca Juga: Malaysia Open 2023: Menang dari Anders Antonsen, Ginting Lolos Perempat Final

"Kekalahan ini semoga bisa menjadi pelajaran ke depan agar saya tidak melakukan kesalahan yang sama lagi."

Lebih lanjut, Gregoria merasa seluruh hasil latihannya tidak bisa keluar sama sekali pada pertandingan hari ini. 

"Saya kecewa dengan hasil ini. Cuma yang paling saya sesali bukan soal kekalahannya, tetapi penampilannya," sambungnya.

"Hari ini saya tampil jelek. Semua kemampuan saya yang sudah dilatih, tidak keluar sama sekali."

Baca Juga: Malaysia Open 2023: Dejan/Gloria Melaju ke Perempat Final

"Dari awal saya ragu dan tidak berani mencoba pola-pola permainan yang jadi andalan saya," ucap Gregoria.

Lewat kekalahan ini, praktis Indonesia tidak lagi memiliki wakil tunggal putri di babak 8 besar Malaysia Open 2023.

Pasalnya, Jorji merupakan satu-satunya pemain tunggal putri yang berlaga di turnamen BWF World Series Super 1000 ini. 


 




Sumber : Kompas TV/Kompas.com




BERITA LAINNYA


Sulawesi

Banjir Rendam 12 Kecamatan di Maros

22 Desember 2024, 23:51 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x