Kompas TV olahraga sapa qatar

Kroasia vs Maroko Malam Ini: Prediksi Line Up, Head to Head, dan Statistik

Kompas.tv - 17 Desember 2022, 15:25 WIB
kroasia-vs-maroko-malam-ini-prediksi-line-up-head-to-head-dan-statistik
Pemain Timnas Maroko, Youssef En-Nesyri (kanan), mencetak gol pertama dalam laga perempat final Piala Dunia 2022 antara Maroko dan Portugal di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar, Sabtu, 10 Desember 2022. (Sumber: AP Photo/Martin Meissner)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Edy A. Putra

AL RAYYAN, KOMPAS.TV - Timnas Kroasia dan Maroko berkesempatan membawa pulang predikat juara ketiga Piala Dunia 2022 Qatar.

Kedua tim akan memperebutkan posisi ketiga dalam pertandingan yang akan digelar di Stadion Internasional Khalifa di Al Rayyan, Qatar, Sabtu (17/12/2022) pukul 22.00 WIB.

Prestasi Maroko pada Piala Dunia 2022 menjadi pencapaian besar bagi mereka, benua Afrika serta dunia Arab.

Maroko mencatatkan sejarah baru, saat pasukan asuhan Walid Regragui itu menjadi tim Afrika pertama yang mencapai babak empat besar Piala Dunia.

Kalah atau menang dalam pertandingan perebutan tempat ketiga pada malam ini, tak akan mengubah status Timnas Maroko sebagai pahlawan untuk negaranya.

Mereka akan tetap dihormati dan disanjung oleh benua Afrika dan dunia Arab.

Sebelumnya, Kroasia dan Maroko telah berhadapan pada fase grup. Kala itu, laga berakhir imbang 0-0.

Perjalanan kedua tim persis seperti yang dialami Belgia dan Inggris pada Piala Dunia 2018. Pada waktu itu, Belgia dan Inggris bertemu di fase grup dan perebutan tempat ketiga.

Sementara bagi Kroasia yang berstatus runner-up Piala Dunia 2018, mencapai final kedua secara berturut-turut memang terlalu jauh. Apalagi mereka hanya memenangi satu pertandingan pada fase grup.

Baca Juga: Pesan Menyentuh Achraf Hakimi usai Gagal Antarkan Maroko ke Final Piala Dunia 2022

Bagi generasi emas Kroasia, ini menjadi kesempatan lain untuk pulang membawa medali. Apalagi pelatih Zlatko Dalic memastikan sebagian besar dari anggota timnya tak akan bermain lagi dalam Piala Dunia berikutnya.




Sumber : Antara




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x