DOHA, KOMPAS.TV - Prediksi Prancis vs Maroko di semifinal Piala Dunia 2022 diyakini bakal berlangsung sengit. Prancis berniat menjadi juara Piala Dunia beruntun sedangkan Maroko hendak mencetak sejarah sebagai tim Afrika pertama yang lolos ke final.
Jadwal pertandingan Prancis vs Maroko sendiri sedianya dilangsungkan di Stadion Al-Bayt, Qatar pada Kamis (15/12/2022) pukul 02.00 WIB dini hari.
Walaupun di atas kertas lebih difavoritkan, Prancis tentu wajib mewaspadai Maroko yang berulangkali menerakan kejutan. Skuad Singa Atlas mampu lolos ke semifinal usai mengeliminasi tim kuat seperti Spanyol dan Portugal.
Lalu, jelang pertandingan Prancis vs Maroko, bagaimana rekor head to head, statistik, dan prediksi berbasis data laga semifinal nanti malam?
Skuad Les Bleus tercatat pernah menghadapi Maroko tujuh kali sepanjang sejarah. Prancis tampil dominan selama menghadapi Maroko, mencatatkan lima kemenangan (satu via adu penalti) dan dua hasil imbang.
Melansir catatan 11v11, pertandingan Prancis vs Maroko pertama terjadi pada 4 September 1975. Waktu itu, di ajang semifinal sepak bola Pesta Olahraga Mediterania, laga Prancis vs Maroko berakhir imbang 1-1. Les Bleus kemudian memenangi adu penalti.
Baca Juga: Prancis vs Maroko Piala Dunia 2022: Mbappe Bertemu Hakimi, Sahabat Jadi Lawan di Sayap Kiri
Setelah itu, Prancis lebih sering menang ketika bertanding lawan Maroko. Les Bleus mencatatkan kemenangan beruntun atas Maroko antara tahun 1987-2000.
Pada pertemuan terkini kedua tim, 16 November 2007, laga persahabatan antara Prancis vs Maroko berakhir imbang 2-2.
Berikut head to head lengkap Prancis vs Maroko jelang partai semifinal Piala Dunia Qatar 2022.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.