AL WAKRAH, KOMPAS.TV - Ben White telah meninggalkan markas pelatihan skuad Timnas Inggris yang berada di Al Wakrah, Qatar, Rabu (30/11/2022).
Dalam pernyataan resminya, Inggris mengatakan bek milik Arsenal itu harus pulang karena alasan pribadi.
"Ben White telah meninggalkan markas pelatihan Inggris di Al Wakrah dan kembali ke rumah karena alasan pribadi," bunyi pernyataan resmi Timnas Inggris di laman resmi England Football.
Dalam pernyataan tersebut, Timnas Inggris juga menuliskan bahwa White kemungkinan besar tidak akan kembali ke skuad Piala Dunia.
Mereka juga meminta semua pihak agar menghormati privasi yang dimiliki sang pemain.
"Bek Arsenal diperkirakan tidak akan kembali ke skuad untuk sisa turnamen. Kami meminta privasi pemain dihormati saat ini," demikian pernyataan tersebut.
Baca Juga: Timnas Inggris Dicemooh usai Imbang Lawan AS, Wayne Rooney Kritik Suporter
Dengan keluarnya White, maka Gareth Southgate akan kehilangan satu kekuatan di lini belakang mereka.
Southgate pun harus mengandalkan delapan pemain belakang lainnya untuk mengarungi pertandingan Piala Dunia 2022.
Meski begitu, delapan pemain yaitu Kyle Walker, Like Shaw, John Stones, Harry Maguire, Kieran Trippier, Eric Dier, Conor Coady dan Trent Alexander-Arnold diyakini masih cukup untuk Timnas Inggris.
The Three Lions baru saja memastikan diri lolos ke fase gugur Piala Dunia 2022 usai menutup penyisihan grup dengan kemenangan 3-0 atas Wales.
Inggris lolos sebagai juara Grup B dan akan menantang runner-up Grup A asal Afrika, Senegal.
Duel Inggris vs Senegal di babak 16 besar Piala Dunia akan digelar di Stadion Al Bayt, Al Khor, Qatar pada Minggu (4/12/2022).
Baca Juga: Klasemen Akhir Grup B Piala Dunia 2022: Inggris di Puncak, Amerika Serikat Runner Up
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.