Memasuki babak kedua, Spanyol yang sudah unggul tiga gol tetap bermain menekan. Gol keempat pun lahir di menit 54.
Ferran Torres kembali mencatatkan namanya di papan skor usai berhasil menyambar bola liar di kotak penalti. Skor berubah menjadi 4-0.
Baca Juga: Dukung Penuh Spanyol di World Cup 2022, Xavi: Tapi Waspadai Messi
Unggul nyaman empat gol, Luis Enrique pun melakukan rotasi dengan memasukkan Alvaro Morata dan Carlos Soler untuk menggantikan Ferran Torres dan Pedri.
Meski sudah mengganti sejumlah pemain inti, Spanyol tetap tampil agresif. Gol pun kembali datang di menit 74.
Gavi ikut pesta gol Spanyol melalui tendangan first time dari dalam kotak penalti memanfaatkan umpan silang dari Morata.
Memasuki menit akhir, La Furia Roja mampu menambah dua gol lagi melalui upaya Soler di menit 90 dan Alvaro Morata menutup 90+2.
Pertandingan Spanyol vs Kosta Rika pun berakhir dengan skor 7-0 untuk keunggulan juara Piala Dunia 2010.
Spanyol XI: Unai; Azpilicueta, Rodri, Laporte, Alba, Busquets, Gavi, Pedri, Ferran, Asensio, Olmo.
Pelatih: Luis Enrique
Kosta Rika XI: Navas, Oviedo, Calvo, Waston, Duarte, Fuller, Bennette, Tejeda, Borges, Campbell, Contreras.
Pelatih: Luis Guzman
Baca Juga: Putri Luis Enrique Ancam Pelatih Spanyol agar Memainkan Ferran Torres di Piala Dunia 2022 Qatar
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.