Kompas TV olahraga sepak bola

Eks Bintang AC Milan El Shaarawy: Saya Ingin Lakukan Lebih Banyak untuk AS Roma

Kompas.tv - 3 November 2022, 18:04 WIB
eks-bintang-ac-milan-el-shaarawy-saya-ingin-lakukan-lebih-banyak-untuk-as-roma
Winger kawakan AS Roma, Stephan El Shaarawy. (Sumber: Instagram @stewel92)
Penulis : Christandi Dimas | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Winger kawakan, Stephan El Shaarawy, menegaskan dia ingin berbuat lebih banyak untuk AS Roma dan berharap bisa mencetak gol ke-100 saat melawan Ludogorets pada Jumat (4/11/2022) dini hari WIB.

El Shaarawy diperkirakan akan tampil sebagai starter pada laga terakhir fase grup Liga Europa di Stadion Olimpico nanti, yang mana harus dimenangi oleh AS Roma.

"Ini adalah target yang memotivasi saya untuk berbuat lebih banyak, saya ingin meningkat dari hari ke hari," tuturnya dalam konferensi pers seperti dilansir Football Italia, Rabu (2/11/2022).

"Saya telah mencetak 50 gol untuk [AS] Roma, tetapi saya ingin berbuat lebih banyak."

Baca Juga: Mourinho: AS Roma Harus Berjuang sampai World Cup 2022 Dimulai


El Shaarawy juga mengungkapkan bahwa dia tidak pernah punya masalah dalam beradaptasi dengan sang manajer, Jose Mourinho.

Mantan bintang AC Milan itu juga mengatakan komitmen, konsentrasi, dan fokus pada permainan adalah salah satu kunci performa bagus.

"Saya tidak pernah mengalami masalah dalam beradaptasi dengan permintaan pelatih."

"Dulu saya lebih banyak bermain sebagai trequartista di awal musim, tapi sekarang saya tidak khawatir jauh dari gawang. Komitmen adalah yang terpenting, terlepas dari peran saya."

"Saya pikir ini tentang konsentrasi dan selalu fokus pada permainan, juga di menit-menit akhir."

"Saya seharusnya tidak pernah menyerah dan tidak pernah bahagia dengan apa yang telah saya lakukan. Ini ada hubungannya dengan mentalitas," ungkap El Shaarawy.

Baca Juga: Jaga-Jaga Bernardo Silva Cabut, Manchester City Ikutan Incar Dani Olmo dari RB Leipzig




Sumber : Football Italia




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x