Kompas TV olahraga badminton

Hasil Denmark Open 2022: Tumbangkan Minions Dua Gim Langsung, Fajar/Rian Juara

Kompas.tv - 23 Oktober 2022, 20:43 WIB
hasil-denmark-open-2022-tumbangkan-minions-dua-gim-langsung-fajar-rian-juara
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil menjadi juara di sektor ganda putra Denmark Open 2022 usai menumbangkan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo di laga final, Minggu (23/10/2022). (Sumber: Twitter @INABadminton/PBSI)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil menjadi juara di sektor ganda putra Denmark Open 2022 usai menumbangkan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo di laga final, Minggu (23/10/2022).

Bertanding di Jyske Bank Arena, Fajar/Rian mengalahkan Minions, julukan Marcus/Kevin, dua gim langsung 21-19 dan 28-26.

Di gim pertama, kedua jagoan Indonesia itu tampil ketat sejak awal. 

Minions dan Fajar/Rian saling kejar angka hingga kedudukan 7-7.

Namun raihan poin beruntun dari Marcus/Kevin membuat mereka mampu unggul 8-11 saat interval. 

Selepas interval, Fajar/Rian semakin tertekan saat semakin jauh ketinggalan angka dari Minions 11-17.

Akan tetapi secara luar biasa, Fajar/Rian mampu bangkit untuk berbalik memimpin 18-17.

Di poin-poin kritis ini, Fajar/Rian berhasil merebut gim pertama setelah menang 21-19.


Baca Juga: Final Denmark Open 2022: All Indonesian Final di Sektor Ganda Putra

Di gim kedua, Marcus/Kevin yang ingin kembali meraih gelar juara tampil menekan. Mereka mampu memimpin perolehan angka 5-8.

Mantan ganda putra nomor satu dunia itu kemudian menutup interval dengan keunggulan 6-11.

Minions pun semakin di atas angin saat mereka mampu mempertahankan keunggulan hingga game point 17-20.

Akan tetapi, keunggulan tiga angka itu tak bisa dimanfaatkan dan justru Fajar/Rian yang berhasil menyamakan kedudukan 20-20.

Di sini pertandingan semakin menegangkan di mana kedua pasangan silih berganti meraih game point atau match point

setelah kedudukan sama 26-26, dua poin akhirnya berhasil diraih Fajar/Rian untuk menyudahi perlawanan Marcus/Kevin 28-26.

Dengan kemenangan itu, Fajar/Rian pun berhasil menjadi juara ganda putra Denmark Open 2022 sementara Minions harus puas menjadi runner-up

Baca Juga: Kata Fajar/Rian yang akan Melawan Minions di Final Denmark Open 2022

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x