Kompas TV olahraga kompas sport

Leclerc, Verstappen, dan Hamilton Kena Denda 10.000 Euro gegara Langgar Aturan F1

Kompas.tv - 12 Juli 2022, 19:07 WIB
leclerc-verstappen-dan-hamilton-kena-denda-10-000-euro-gegara-langgar-aturan-f1
Pembalap F1 Charles Leclerc (kiri), Lewis Hamilton (tengah), dan Max Verstappen (kanan) saat prosesi podium GP Austria 2022. (Sumber: formula1.com)
Penulis : Christandi Dimas | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Tiga pembalap Formula 1 (F1) yang meraih podium di GP Austria 2022, yakni Charles Leclerc, Max Verstappen, dan Lewis Hamilton, dijatuhi hukuman denda karena melanggar aturan.

Dilansir oleh PlanetF1, Leclerc (juara), Verstappen (juara kedua), dan Hamilton (juara ketiga), masing-masing dihukum denda yang ditangguhkan sebesar 10.000 euro untuk pelanggaran parc ferme usai balapan.

"Pemenang Grand Prix Austria Charles Leclerc dan rekan-rekannya yang naik podium Max Verstappen dan Lewis Hamilton masing-masing dikenai denda 10.000 euro yang ditangguhkan karena melanggar aturan parc ferme menyusul berakhirnya balapan hari Minggu di Red Bull Ring," tulis F1.


Baca Juga: Sebastian Vettel Tuntut Larangan Tonton Balapan Seumur Hidup untuk Fans F1 yang Kasar

Tiga peraih podium terdepan itu masing-masing dipanggil ke hadapan panitia balap beberapa jam setelah balapan usai.

Leclerc, Verstappen, dan Hamilton dipanggil dengan alasan pelanggaran salah satu pasal dari International Sporting Code yang digariskan sebagai 'Kegagalan untuk mengikuti instruksi dari ofisial terkait keamanan dan ketertiban acara.'

Setelah pertemuan dengan perwakilan tim dari Ferrari, Red Bull, dan Mercedes, panitia balapan menjatuhkan vonis denda setelah menemukan bahwa ketiga tim telah mengirim personel atau asisten untuk 'merawat' pembalap mereka sebelum prosedur penimbangan badan resmi.

Ya, usai setiap balapan F1 berlangsung, para peraih podium akan ditimbang berat badannya masing-masing sebelum lanjut ke acara penyerahan piala dan selebrasi di podium.

Baca Juga: Richarlison: Saya Bisa Menangis Main Debut Liga Champions Bersama Tottenham




Sumber : PlanetF1




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x