Kompas TV olahraga kompas sport

Piala AFF 2022: Kiper Malaysia Yakin Lolos Semifinal dan Ingin Bentrok Lawan Indonesia

Kompas.tv - 4 Juli 2022, 16:13 WIB
piala-aff-2022-kiper-malaysia-yakin-lolos-semifinal-dan-ingin-bentrok-lawan-indonesia
Bendera Malaysia (Sumber: THINKSTOCKS)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Purwanto

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Timnas Malaysia yakin bisa lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022.

Diketahui, Malaysia masuk di grup yang berbeda dengan Vietnam dan Indonesia di Piala AFF U19 2022.

Jika lolos dari penyisihan gurp B, Malaysia kemungkinan besar bisa bertemu dengan Vietnam atau Indonesia di fase semifinal Piala AFF U-19 2022.

“Target yang ditetapkan untuk mencapai semifinal tidak membuat kami berada di bawah tekanan langsung karena kami percaya pada tim yang kami miliki," kata striker timnas U19 Malaysia Abdul Rahman Daud, dikutip dari Kompas.com, Senin (4/7/2022).

Baca Juga: Jadwal Piala AFF U19 Hari Ini 4 Juli: Klasemen & Top Skor Terbaru

"Setiap pemain punya kelebihan masing-masing dan saya yakin kami bisa memberikan aksi terbaik di Piala AFF nanti," ucap Abdul Rahman Daud menambahkan.

Sementara itu kiper timnas U19 Malaysia Syahmi Adib menginginkan Malaysia bertemu Vietnam atau Timnas U19 Indonesia di semifinal.

“Saya yakin dengan target lolos ke semifinal seperti yang ditetapkan manajemen,” kata Syahmi.

"Vietnam adalah tim yang berada di level mereka sendiri, sedangkan Indonesia adalah rival utama negara kami sejak lama," imbuhnya.

Diketahui, Malaysia saat ini masih menempati posisi ketiga klasemen Grup B Piala AFF U19. Mereka belum memiliki poin karena memang belum bertanding.

Timnas U19 Malaysia akan mengawali perjuangannya pada Selasa (5/7/2022) melawan Kamboja.

Baca Juga: Jadwal Indonesia vs Brunei Piala AFF U19 Malam Ini & Cara Nonton Live Streaming dengan Promo




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x