Kompas TV olahraga kompas sport

Darwin Nunez, Striker Menakutkan Uruguay yang Jadi Rebutan Liverpool-Man United

Kompas.tv - 9 Juni 2022, 17:00 WIB
darwin-nunez-striker-menakutkan-uruguay-yang-jadi-rebutan-liverpool-man-united
Liverpool dilaporkan sudah selangkah lagi dapat memboyong penyerang asal Uruguay milik Benfica, Darwin Nunez. (Sumber: SL Benfica)
Penulis : Dedik Priyanto | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV – Kabar terkait mega transfer Darwin Nunez, striker Benfica asal Uruguay tampaknya akan segera menemukan titik terang.

Dikabarkan, Liverpool sudah melayangkan tawaran secara resmi kepada Benfica untuk memboyong striker berusia 22 tahun itu ke Liverpool.

Dikutip dari Sky Sports pada Kamis (9/6/2022) Liverpool punya peluang lebih besar untuk bisa mendapatkan jasa Darwin Nunez.

Sebab, ia dikabarkan lebih tertarik pindah ke Liverpool dibanding Man United, meskipun tidak disebutkan alasannya lebih detil.

Tapi, diduga, karena Liverpool bermain di Liga Champions dan faktor Jurgen Klopp jadi daya Tarik.

Pakar transfer, Fabrizio Romano, bahkan mencuitkan kabar Liverpool membuat tawaran resmi untuk Benfica dan siap memecahkan transfer klub.  

Baca Juga: Ngebet Punya Striker Baru, Manchester United Siapkan Paket Transfer Rp1,8 Triliun untuk Darwin Nunez

Apa Hebatnya Darwin Nunez?

Darwin Nunez sendiri bernama lengkap Darwin Gabriel Núñez Ribeiro. Kelahiran Uruguay 24 Juni 1999.

Ia mengawali karirnya di Penarol tahun 2017 hingga diboyong ke Portugal pada tahun 2020.

Secara posisi, pemain setinggi 1.87 Meter tersebut biasa bermain sebagai nomor 9 alias striker. Tapi, ia adalah tipe striker modern yang lincah dan tidak statis.




Sumber : Kompas TV/Skysport/Whoscored




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x