Kompas TV olahraga kompas sport

Kalah di Laga Pertama, Shin Tae-yong Tantang Vietnam di Final!

Kompas.tv - 8 Mei 2022, 19:31 WIB
kalah-di-laga-pertama-shin-tae-yong-tantang-vietnam-di-final
Shin Tae-yong memimpin skuad Timnas Indonesia saat melakukan venue familiarization (pengenalan stadion) jelang menghadapi laga perdana melawan Vietnam di SEA Games 2021, Jumat (6/5/2022). (Sumber: PSSI)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Hariyanto Kurniawan

HANOI, KOMPAS.TV - Pelatih Timnas U23 Indonesia, Shin Tae-yong mengharapkan bisa bentrok dengan Timnas Vietnam lagi di laga puncak SEA Games 2021.

Harapan dianggap sebagi kejutan, pasalnya, Vietnam besutan Park Hang-seo selalu menjadi tim yang menyulitkan Shin Tae-yong dan para pemainnya.

Diketahui, Shin Tae-yong bersama para pemainnya belum pernah berhasil menang dari tim tuan rumah itu.

Dikutip dari BolaSport, Minggu (8/5/2022), Shin Tae-yong sudah berhadapan tiga kali dengan Park Hang-seo.

Hasilnya dua kemenangan untuk Vietnam sedangkan lainnya berakhir imbang. Pelatih asal Korea Selatan itu berharap Timnas U23 Indonesia bisa berhadapan dengan Vietnam di final.

Baca Juga: Dua Pemain Andalan Timnas Sudah Tiba di Vietnam, Shin Tae-yong: Kami Bakal Tampil Lebih Bagus!

"Kami harus fokus terus hingga pertandingan final. Saya ingin Indonesia bertemu Vietnam lagi di Final," kata Shin Tae-yong, dilansir dari laman resmi PSSI.

Untuk menggapai harapan itu, Indonesia wajib mengumpulkan poin sebanyak mungkin di tiga laga tersisa. Jika tidak, Indonesia terpaksa harus pulang dari SEA Games 2021.

Indonesia sendiri memiliki peluang untuk menyapu bersih tiga laga tersebut dengan kemenangan. Lawan Indonesia berikutnya adalah Timor Leste, Filipina dan Myanmar.

"Jujur saja saya belum tahu soal tim-tim sisa di Grup A. Jadi menurut saya mungkin Myanmar dan Filipina yang terkuat," tuturnya.

Baca Juga: SEA Games 2021: Shin Tae Yong Keluhkan Kualitas Lapangan untuk Latihan, Minta Panitia Adil

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x