Kompas TV olahraga kompas sport

PT LIB: Liga 1 2022-23 Kami Upayakan Dihadiri 100 Persen Penonton di Stadion

Kompas.tv - 25 April 2022, 21:24 WIB
pt-lib-liga-1-2022-23-kami-upayakan-dihadiri-100-persen-penonton-di-stadion
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Akhmad Hadian Lukita. (Sumber: liga-indonesia.id)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Fadhilah

JAKARTA, KOMPAS.TV - Operator Liga 1 2022-23, PT Liga Indonesia Baru (LIB) sedang mengupayakan agar para kompetisi musim depan dapat dihadiri 100 persen penonton di stadion.

Seperti diketahui, suporter klub-klub Liga 1 musim lalu belum dapat menonton langsung di stadion, lantaran pandemi Covid-19 yang belum reda. 

Format kompetisi juga diubah dengan sistem series, tidak seperti normalnya, kandang-tandang. 

LIB mengaku sedang mengajukan proposal kepada Pemerintah agar para penonton bisa kembali memenuhi stadion-stadion dalam Liga 1 2022-23. 

Baca Juga: PT LIB Berharap Turnamen Pramusim Jelang Liga 1 2022-23 Bergulir Awal Juni

"Untuk penonton, kami sudah mengajukan proposalnya ke pemerintah agar bisa 100 persen ke stadion," kata Direktur Utama PT LIB Akhmad Hadian Lukita dikutip dari Bolasport. 

Namun, LIB mewajibkan para penonton yang ingin menonton di stadion harus sudah mendapatkan vaksin booster.

Lain itu, Liga 1 2022-23 rencananya bakal digelar dengan format semula, home dan away. 

"Secara informal Pak Ketum PSSI dan Pak Menpora sudah komunikasi akan bagaimananya, termasuk soal penonton juga harus disesuaikan dengan PPKM level setempat."

"Persyaratan paling utama itu penonton harus sudah booster. Ini kan sekaligus membantu kampanye pemerintah soal booster," ucap Lukita.

Baca Juga: Ketua Umum PSSI Berharap Liga 1 Digelar 27 Juli

Di sisi lain, LIB juga tengah menggodok rancangan turnamen pramusim jelang Liga 1 2022-23 resmi bergulir. 

Menurut Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, Liga 1 musim depan kemungkinan akan mulai dipertandingkan pada 27 Juli.

 




Sumber : bolasport.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x