MANDALIKA, KOMPAS.TV - Pembalap Indonesia Mario Aji hanya mampu finis di urutan ke-14 dalam balapan Moto3 Mandalika 2022, Minggu (20/3/2022). Atas hasil ini, Mario Aji meraih 2 poin.
Berlaga di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), Mario Aji memulai lomba dari posisi di urutan ketiga.
Sementara itu, urutan pertama diraih Dennis Foggia dengan catatan waktu 38 menit 51,668 detik saat sampai di garis finis.
Dalam balapan di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Minggu (20/3/2022) tersebut, Foggia meraih 32 poin.
Start yang dilakukan Mario Aji terlihat tak begitu bagus. Saat balapan tinggal 15 lap, posisinya turun ke ke-16.
Baca Juga: Banyak Pembalap MotoGP Crash di Sirkuit Mandalika, Basarnas Siapkan 2 Helikopter Medis
#Moto3 RACE
— MotoGP™ (@MotoGP) March 20, 2022
FANTASTIC @dennisfoggia71 WINS! #IndonesianGP pic.twitter.com/6nxmzIlGQX
Sementara itu, Foggia melesat terdepan, dibelakangnya Guevara di P2 dan Garcia di P3.
Meski sempat terus turun, Mario berhasil merangkak naik pada lap terakhir sehingga bisa merebut posisi ke-14.
Berikut top 10 Moto3 Mandalika 2022
Pembalap muda Indonesia binaan PT Astra Honda Motor (AHM) Reykat Yusuf Fadillah harus puas berada di 10 besar, namun gagal mencapai podium.
"Mohon maaf tidak bisa meraih podium seperti di race 1 kemarin. Putaran berikutnya, saya akan berusaha lebih keras lagi untuk meraih prestasi terbaik demi Indonesia," ujar Reykat, melansir Antara.
Reykat sempat konsisten dalam ajang Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) 2022 seri kedua di Mandalika International Street Circuit ini.
Ia berhasil naik dengan naik podium karena finis di tempat ketiga pada race pertama pada Sabtu (19/3) namun finis di posisi ketujuh pada race kedua.
"Race kedua di luar perkirakan saya. Sejak awal, barisan depan langsung agresif memacu motor mereka dan sedikit berjarak. Sementara saya terjebak di rombongan ke 3," kata Reykat.
Baca Juga: Bapak-Bapak Histeris Lihat Marc Marquez Jatuh di Sirkuit Mandalika: Aduh, Ya Ampun, Marquez!
Selain Reykat, Aan Riswanto pebalap asal Bantaeng, Sulawesi Selatan behasil finis ke-8, lalu pada race kedua, pemilik nomor start 3 itu mengakhiri balapan dengan berada di posisi ke-13.
Sementara itu, Muhammad Diandra Trihardika juga mendapat pencapaian yang cukup impresif.
Pada race pertama, ia terjatuh di lap akhir ketika berebut posisi. Namun, pada race kedua berhasil finis di posisi ke-9.
Seri ketiga rencananya akan digelar pada akhir September mendatang di Sirkuit Motegi, Jepang.
Sumber : Kompas TV/Antara
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.