JAKARTA, KOMPAS.TV - Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) mengumumkan timnas Indonesia U23 mengundurkan diri dari gelaran Piala AFF U-23, Jumat (11/2/2022).
Merebaknya infeksi Covid-19 dan cedera di para pemain Timnas Indonesia menjadi alasannya.
Tujuh pemain tersebut adalah: Ronaldo Joybera R Junior, Muhammad Ferrari, Braif Fatari, Taufik Hidayat, Irfan Jauhari, Ahmad Figo Ramadhani, dan Cahya Supriyadi.
Selain itu terdapat empat pemain yang masih dalam masa inkubasi karena satu kamar dengan pemain yang positif Covid-19.
Mereka adalah Alfeandra Dewangga, Genta Alparedo, Muhammad Kanu Helmiawan, dan Marcelino Ferdinan
Baca Juga: Telah Dikonfirmasi, 8 Pemain Timnas Indonesia Positif Covid-19! Begini Tanggapan Shin Tae Yong
Sehari sebelum PSSI mengumumkan timnas Indonesia batal ikut gelaran Piala AFF U23, pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong mengungkapkan timnya dalam kondisi terburuk, Kamis (10/2/2022) kemarin.
Pemusatan latihan yang tak berjalan maksimal bagi timnas Indonesia U23 menjadi alasannya.
Tercatat timnas hanya menjalani latihan dua kali selama di Bali. Sedang latihan di Jakarta baru diadakan dalam Rabu (9/2) dan Kamis (10/2).
Shin Tae-yong mengatakan para pemain juga tak menunjukkan kekompakan dan khawatir pemainnya tak akan bisa menjalani latihan secara maksimal.
"Tim kita tidak pernah latihan dengan kompak. Jadi agak khawatir," kata pelatih asal Korea Selatan itu dikutip dari BolaSport.com.
Baca Juga: Resmi, Timnas U-23 Indonesia Batal Ikut AFF U-23
Selain itu Shin Tae-yong juga belum bisa memastikan akan membawa berapa pemain ke Kamboja. Hal itu karena pihaknya masih memantau kesehatan para pemain.
"Rencana 28 (pemain) dibawa ke sana (Kamboja) tapi belum tentu juga karena kondisinya lagi kurang sehat," ujarnya.
Shin Tae-yong mengatakan para pemain kini berada di Bali dan tak mengetahui bagaimana bisa ada yang terjangkit Covid-19. Selain itu dirinya mengatakan sedang dalam kondisi tak enak badan.
"Jadi liganya di Bali, semua pindah ke Bali, saat main tidak tahu dari mana kena Covid-19. Ada (pemain) yang positif, sakit juga. Kondisi paling buruk," ujarnya.
"Jadi saya sendiri juga sedang tak enak badan. Jadi gimana belum bisa dijelaskan," ucap Shin Tae-yong.
Alasan lain dari PSSI yakni 3 pemain timnas dilaporkan cedera ketika memperkuat klubnya di Liga 1, mereka adalah Gunansar Mandowen, Ramai Rumakiek, Muhammad Iqbal.
Sumber : Bolasport
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.