JAKARTA, KOMPAS.TV - Pelatih Brentford Thomas Frank menyebut bahwa Manchester United sangat beruntung dan tak pantas menang melawan timnya.
Setan Merah berhasil mengamankan tiga poin penuh saat melakoni laga tunda Liga Premier Inggris pekan ke-17, Kamis (20/1/2022) dini hari WIB.
Manchester United sukses memetik kemenangan 3-1 atas tuan rumah Brentford yang membuat mereka akhirnya meraih angka sempurna setelah gagal di dua pertandingan terakhir.
Tiga gol Manchester United dari Anthony Elanga (55'), Mason Greenwood (62') dan Marcus Rashford (77') hanya mampu dibalas sekali oleh si Lebah lewat kaki Ivan Toney lima menit sebelum laga usai.
Dengan tambahan tiga poin, Manchester United masih berada di posisi tujuh klasemen sementara Liga Premier Inggris dengan koleksi 35 poin dari 21 pertandingan.
Cristiano Ronaldo dkk kini hanya terpaut dua angka dari West Ham yang berada di posisi zona Liga Champions.
Sementara bagi Brentford, posisi mereka tak beranjak di urutan ke-14 dengan raihan 23 poin dari 22 laga.
Seusai pertandingan, pelatih Brentford Thomas Frank menyebutkan bahwa timnya tak pantas di laga melawan Manchester United ini.
Frank bahkan mmenilai timnya pantas menang dan MU hanya layak dapat hasil imbang jika melihat apa yang terjadi di babak pertama.
"Saya tahu gol mengubah momentum permainan tetapi jika Anda melihat kinerja keseluruhan selama 90 menit hanya akan ada satu pemenang dan itu adalah kami. Mereka hanya pantas mendapatkan hasil imbang," tutur Frank dikutip dari Manchester Evening News.
Baca Juga: Hasil Brentford vs Man United: Anthony Elenga Bantu Setan Merah Raih Tripoin
“Saya sangat bangga dengan tim dan para pemain. Cara kami menghancurkan Manchester United di babak pertama sangat mengesankan."
"Kami agresif, selangkah lebih maju, ingin bermain positif dan mengambil bola ke depan."
"Ini keajaiban mereka dengan tidak tertinggal 2-0 di babak pertama, De Gea melakukan pekerjaan dengan baik, sejauh ini dia adalah pemain terbaik Manchester United hari ini," ucapnya.
Dalam pertandingan tadi, Brentford memang sempat tampil dominan di babak pertama dengan banyak peluang emas yang didapat.
Namun David De Gea yang berada di bawah mistar MU mampu tampil dominan dan menggagalkan berbagai peluang tersebut.
United sendiri di babak pertama tak mampu berbuat banyak dengan mereka hanya mencatatkan empat tembakan dan tidak ada yang mengarah ke gawang.
Akan tetapi gol Elanga di awal babak kedua membuat MU mampu kembali ke permainan mereka.
Lebih lanjut, Frank menyatakan bahwa Manchester United sangat-sangat beruntung bisa memenangkan pertandingan.
"Kami adalah klub terkecil di Liga Premier, Manchester United yang terbesar, kami menghancurkan mereka di babak pertama, mereka tidak mengendus," kata Frank di BT Sport.
"Cara kami menghancurkan mereka di babak pertama sangat fantastis, sangat bangga dengan tim saya."
"Mereka sangat beruntung," ujarnya.
"Saya tahu semua omong kosong tentang mengambil risiko. Mereka mengubah sistem melawan Brentford."
"Mereka tidak memiliki peluang sebelum gol pertama mereka. Itu sebabnya mereka membayar £72 juta untuk Sancho yang tidak ada dalam tim," katanya ketus.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo: Ralf Rangnick Butuh Waktu Ubah Manchester United
Sumber : Manchester Evening News
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.