Kompas TV olahraga kompas sport

Profil Wasit Ammar Ebrahim Hasan Mahfoodh yang Bikin Shin Tae-yong Geram

Kompas.tv - 19 Desember 2021, 22:16 WIB
profil-wasit-ammar-ebrahim-hasan-mahfoodh-yang-bikin-shin-tae-yong-geram
Wasit Ammar Ebrahim memiliki nama panjang Ammar Ebrahim Hasan Mahfoodh. (Sumber: NewsBeezer.com)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Hariyanto Kurniawan

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Wasit Ammar Ebrahim memiliki nama panjang Ammar Ebrahim Hasan Mahfoodh. Wasit yang pimpin laga Indonesia vs Malaysia ini berkebangsaan Bahrain.

Berdasarkan data yang dilansir Kompas.TV dari berbagai sumber, Ammar Ebrahim tercatat pernah 3 kali memimpin pertandingan Timnas Malaysia. Sedangkan di Timnas Indonesia baru sekali.

Pertandingan pertama yang dipimpinnya yaitu ketika Malaysia vs Laos dengan skor 4-0 pada Piala AFF. Laga kedua Vietnam vs Malaysia dengan skor 3-0 sebagai asisten wasit ke-4.

Sementara pertandingan ketiga adalah Indonesia vs Malaysia.

Baca Juga: Lolos sebagai Juara Grup, Ini Lawan Timnas Indonesia di Babak Semifinal Piala AFF 2020

Diketahui Ammar Ebrahim juga 2 kali menjadi asisten wasit ke-4 saat klub Malaysia bertanding di Asian Champions League, pada laga Johor Darul Ta'zim vs Pohang Steelers dan Nagoya Grampus vs Johor Darul Ta'zim.

Diketahui Minggu, (19/12/2021) Timnas Indonesia bentrok dengan Malaysia dalam laga pamungkas Grup B Piala AFF 2022 di Singapura.

Dalam pertandingan ini, Timnas Indonesia hanya membutuhkan setidaknya hasil imbang dari laga versus Malaysia untuk lolos ke semifinal Piala AFF 2020.

Pada babak pertama, 2 gol Irfan Jaya membawa Timnas Indonesia mengungguli Malaysia dengan skor 2-1.

Di pertandingan ini, kinerja wasit Ammar Ebrahim asal Bahrain disorot.

Beberapa keputusannya dinilai menguntungkan Timnas Malaysia, terutama saat pemain Malaysia melakukan pelanggaran.

Bahkan, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong melakukan protes keras atas keputusan wasit tersebut.

Sedangkan hasil pertandingan berhasil dimenangkan skuat Garuda dengan skor 4-1.

Baca Juga: Jelang Laga Lawan Malaysia, Shin Tae-yong Optimistis Timnas Indonesia Bakal Lolos ke Semifinal

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x