Kompas TV olahraga kompas sport

PSSI: Kami Setuju dengan Ide Piala Dunia Dua Tahun Sekali

Kompas.tv - 14 Desember 2021, 12:09 WIB
pssi-kami-setuju-dengan-ide-piala-dunia-dua-tahun-sekali
Sekjen PSSI Yunus Nusi. (Sumber: PSSI.org)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Purwanto

JAKARTA, KOMPAS.TV - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) melalui Sekertaris Jenderal (Sekjen) Yunus Nusi mengungkapkan setuju tentang ide penyelenggaraan Piala Dunia dua tahun sekali. 

Hal tersebut diungkapkan Yunus Nusi dalam rapat virtual dengan wakil-wakil Federasi Sepak Bola Asean (AFF) lainnya pada Senin (13/12/2021). 

Dalam rapat virtual yang dipimpin langsung oleh Presiden AFF Khiev Sameth tersebut, memang mendiskusikan wacana FIFA menggelar Piala Dunia setiap dua tahun sekali. 

Pada dasarnya, wacana tersebut tidak sedikit mendapat tentangan. Salah satu penentang terkuat ide tersebut adalah UEFA. 

Baca Juga: Presiden FIFA: Super Bowl Bisa Diadakan Tiap Tahun, Kenapa Tidak Piala Dunia Dua Tahun Sekali?

UEFA bahkan mengancam akan memboikot negara-negara afiliasinya jika mendukung wacana tersebut. Namun, PSSI setuju dengan wacana tersebut. 

“Pada dasarnya PSSI setuju dengan adanya percepatan piala dunia yang akan diselenggarakan setiap dua tahun sekali, baik itu untuk kelompok umur, dan senior,” jelas Sekjen PSSI Yunus Nusi, dikutip dari situs resmi PSSI.

"Kami menyarankan harus ada diskusi lebih mendalam antara AFF dan FIFA. Kemudian FIFA mengajukan proposal kepada tiap-tiap negara anggota agar bisa dikaji kembali dan dipertimbangkan oleh negara-negara tersebut.’" 

Lain itu, Yunus mengharapkan AFF sendiri memiliki target di masa mendatang perihal kesiapan menjadi tuan rumah Piala Dunia. 

PSSI juga berharap FIFA dapat menolak pencalonan negara-negara yang pernah menjadi tuan rumah, demi memberi kesempatan negara-negara lain. 

Baca Juga: Hal-hal yang Perlu Diketahui Tentang Wacana Penyelenggaraan Piala Dunia Dua Tahunan

Sebagai catatan, Indonesia diberi amanat menjadi tuan rumah untuk gelaran Piala Dunia U-20. Kompetisi tersebut sedang ditangguhkan lantaran situasi Covid-19 yang belum pulih total. 

Terkait hal tersebut, PSSI juga meminta FIFA, AFF, serta AFC untuk mendukung kesuksesan gelaran Piala Dunia U-20.

“Untuk diketahui, kami saat ini sedang mengadakan kompetisi. Kami juga sedang konsentrasi untuk mempersiapkan penyelenggaraan Piala Dunia U-23 tahun 2023. PSSI mengharapkan dukungan semua pihak agar Piala Dunia U-20 nanti dapat berjalan dengan baik.’’




Sumber : pssi.org




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x