NUSA DUA, KOMPAS.TV - Indonesia kembali kehilangan wakilnya di BWF World Tour Finals 2021 setelah ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti kalah di pertandingan terakhir penyisihan grup B.
Pada hari ketiga BWF World Tour Finals 2021, Jumat (3/12/2021), Praveen/Melati yang menghadapi pasangan Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet, harus menyerah dua gim langsung 11-21 dan 15-21.
Kekalahan di pertandingan penentuan tersebut membuat Praveen/Melati gagal melaju ke semifinal BWF World Tour Finals karena hanya mampu meraih satu kemenangan dan menelan dua kali kekalahan.
Seusai pertandingan, Praveen Jordan mengatakan bahwa Tang/Tse memang lebih siap secara permainan.
Meski telah berusaha semaksimal mungkin, Praveen/Melati tetap tak mampu mengimbangi permainan pasangan asal Hong Kong itu.
"Hari ini memang kami lihat (pasangan) Hong Kong lebih siap dan kami juga sudah coba berjuang sebisa mungkin. Hasil ini jadi pelajaran kami buat ke depannya," kata Praveen setelah pertandingan dikutip KompasTV dari Antara.
Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2021: Kalah dari Wakil Hong Kong, Praveen/Melati Gagal ke Semifinal
Lebih lanjut, Praveen mengatakan bahwa kekalahan ini menjadi evaluasi mereka untuk selanjutnya.
Apalagi masih ada Kejuaraan Dunia yang akan berlangsung bulan ini serta turnamen-turnamen lain di tahun depan yang sudah menunggu.
"Pasti ada evaluasi ya setiap pertandingan. Selama tiga pertandingan ini pasti banyak yang kami pelajari. Semoga di Kejuaraan Dunia dan tahun depan bisa buat gebrakan baru," harap Praveen.
Selain Praveen/Melati, wakil Indonesia yang juga tak bisa melaju ke semifinal BWF World Tour Finals 2021 adalah pasangan ganda putra Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.
Skuad Merah Putih masih berpeluang meloloskan satu lagi wakilnya ke babak semifinal lewat ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon yang saat ini sedang bertanding melawan ganda Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.
Sebelumnya, Indonesia telah meloloskan satu wakilnya ke semifinal BWF World Tour Finals yakni Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang bertanding di sektor ganda putri.
Baca Juga: Update Klasemen BWF World Tour Finals 2021 - Greysia/Apriyani Jadi Runner-up Grup A
Sumber : Kompas TV/Antara
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.