Kompas TV olahraga kompas sport

Dikabarkan Hengkang Akhir Musim Nanti, Mohamed Salah Malah Ingin Pensiun di Liverpool

Kompas.tv - 23 Oktober 2021, 08:52 WIB
dikabarkan-hengkang-akhir-musim-nanti-mohamed-salah-malah-ingin-pensiun-di-liverpool
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah. (Sumber: AP photo/Rui Vieira)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Fadhilah

LIVERPOOL, KOMPAS.TV - Mohamed Salah mengaku ingin menghabiskan sisa kariernya dan gantung sepatu di Liverpool. 

Penyerang Liverpool asal Mesir itu santer dikabarkan bakal hengkang pada akhir musim 2021-22.

Alasan utamanya tentu sang pemain belum kunjung memperbarui kontraknya. Kontrak pemilik nomor punggung 11 Liverpool bakal habis pada Juni 2023 mendatang. 

Hal tersebut kontras dengan apa yang dilakukan rekan-rekan Salah yang lain. 

Pada awal musim 2021-22 ini, delapan pemain The Reds menegaskan kesetiaannya dengan menandatangani kontrak baru.

Baca Juga: Baru Beli Satu Pemain, Jurgen Klopp Indikasikan Liverpool akan Belanja Lagi

Kedelapan pemain tersebut adalah Alisson Becker, Trent Alexander-Arnold, Virgil van Dijk, Fabinho, Jordan Henderson, Andrew Robertson, Nathaniel Philips, serta Rhys Williams.

Eks pemain Manchester United, Gary Neville, sempat menggoda Salah untuk mencoba bermain di Real Madrid. 

"Saya pikir Salah harus merasakan bermain di Real Madrid, Bernabeu-Real Madrid akan kembali lebih kuat. Saya pikir dia harus punya pengalaman itu pada akhir kariernya," sebut Neville dikutip dari Sky Sports. 

Namun, Salah sendiri mengaku tak terbesit di benaknya untuk meninggalkan Liverpool. Bahkan, eks pemain Fiorentina itu ingin gantung sepatu di Liverpool. 

"Jika Anda bertanya kepada saya, saya ingin bertahan sampai hari terakhir karier sepak bola saya, tetapi saya tidak bisa mengatakan banyak tentang itu, itu bukan di tangan saya," kata Salah, dikutip dari Sky Sports.

"Itu tergantung pada apa yang diinginkan klub, bukan pada saya. Saat ini saya tidak bisa melihat diri saya bermain melawan Liverpool."

Baca Juga: Pengakuan Pelatih Liverpool Juergen Klopp yang Bertengkar dengan James Milner

"Itu akan membuat saya sedih. Sulit, saya tidak ingin membicarakannya, tetapi itu akan membuat saya sangat sedih."

"Saat ini saya tidak melihat diri saya bermain melawan Liverpool tetapi mari kita lihat apa yang akan terjadi di masa depan," tandasnya.

Terlepas dari rumor di atas, Salah tetap mampu menampilkan performa terbaik bagi Liverpool.

Sejauh 8 pekan Liga Inggris 2021-22 bergulir, Salah sudah mencetak 7 gol dan sumbangan 4 assist. 

Akhir pekan ini, Liverpool bakal bertandang ke markas Manchester United. Salah berpeluang kembali mencetak gol serta membantu Liverpool tetap di papan atas klasemen. 

Untuk sementara, The Reds menempati urutan ke-2 klasemen dengan koleksi 18 poin dari 8 pertandingan. Mereka hanya berjarak 1 poin dari sang pemuncak, Chelsea. 




Sumber : Sky Sports




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x