VANTAA, KOMPAS.TV - Ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu siap bermain membela Indonesai di laga lanjutan Grup C Piala Sudirman 2021 kontra Kanada pada Senin (27/9/2021) pukul 20.00 WIB di Energia Areena, Finlandia.
Rotasi besar dilakukan Indonesia dalama line up atau susunan skuad untuk melawan Kanada.
Baca Juga: Piala Sudirman 2021: Tanpa Kehilangan Set, Indonesia Tekuk NBFR dengan skor 5-0
Para pemain yang tampil di laga melawan National Badminton Federation of Russia (NBFR) seperti Gregoria Marsika Tunjung, Anthony Sinisuka Ginting, hingga ganda putri Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto diistirahatkan.
Greysia Polii debut di Sudirman Cup 2005.
— Badminton Talk (@BadmintonTalk) September 27, 2021
Bersama Jo Novita, menang vs Gong Hui Ci/Li Yong Mei (HKG) di matchday 1
Bersama Liliyana Natsir, kalah vs Gao Ling/Huang Sui (CHN) di matchday 3
16 tahun kemudian, Greys meraih EMAS Olympic dan masih jadi andalan di #SudirmanCup2021 ! https://t.co/GSH9vIJMIj
Ganda putra terbaik dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo digantikan oleh Fajar Alvian/Muhammad Rian Ardianto.
Ini akan menjadi debut Fajar/Rian di Piala Sudirman. Mereka akan melawan BR Sankeerth/Nyl Yakura di babak pertama.
Tidak hanya Fajar/Rian, tunggal putri berusia 17 tahun Ester Nurumi Tri Wardoyo dan pasangan ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari juga bakal melakoni debutnya di Piala Sudirman.
Ester Nurumi akan melawan Rachel Chan, sementara Rinov Pitha bakal meladeni BR Sankeerth/Crystal Lai.
Pada nomor tunggal putra, Jonatan Christie ditantang Brian Yang. Jojo wajib waspada terhadap Brian, karena tunggal putra Kanada tersebut sempat menyulitkan pemain Denmark, Anders Antonsen pada pertandingan pertama, Minggu (26/9/2021) kemarin.
Baca Juga: Sudirman Cup 2021: Ganda Putri Ribka Sugiarto dan Siti Fadia Berhasil Hancurkan NBFR
Berikut Susunan Pemain Indonesia vs Kanada di Piala Sudirman:
Sumber : bwfbadminton.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.