"Tentu saja, Turin tetap di hatinya dan dia sangat peduli dengan hal-hal ini. Kemungkinan dia kembali ada, tetapi itu juga tergantung pada Juventus," tambahnya.
Beberapa waktu lalu, pelatih Setan Merah Ole Gunnar Solskjaer juga tak memberikan jawaban yang memuaskan terkait situasi kontrak Pogba.
Namun, datangnya beberapa pemain bintang seperti Jadon Sancho, Raphael Varane, dan Cristiano Ronaldo disebut membuat Pogba merasa betah di Old Trafford.
"Selalu menyenangkan bermain dengan yang terbaik," ucapnya kepada Telefoot.
Baca Juga: Tak Pikirkan Rekor, Paul Pogba Hanya Ingin Manchester United Menang
"Ini adalah dorongan bagi tim, levelnya akan meningkat. Kami ingin semuanya berjalan sangat baik," lanjut pemain bernomor punggung 6 itu.
"Dia adalah seseorang yang sangat dewasa, pria yang sangat baik," kata Pogba mengenai datangnya Varane.
“Saya pikir Anda bisa melihat dia sangat baik dengan semua orang. Dia sangat bagus di ruang ganti, yang sangat penting dalam sepak bola."
"Dia adalah pemain top, pemain top dan membawa pengalaman, kualitas, dan kepribadiannya, bahkan di luar lapangan, untuk membantu tim," pungkasnya.
Baca Juga: Cetak 4 Assist dalam 1 Laga, Paul Pogba Masuk Daftar Elite Liga Inggris
Sumber : Mirror
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.