Kompas TV olahraga kompas sport

Andritany Tak Pernah Gunakan Nomor Satu di Timnas Indonesia, Bentuk Penghormatan pada Kurnia Meiga

Kompas.tv - 27 Desember 2020, 17:13 WIB
andritany-tak-pernah-gunakan-nomor-satu-di-timnas-indonesia-bentuk-penghormatan-pada-kurnia-meiga
Kiper Timnas Indonesia, Andritany Ardhyasa. (Sumber: Instagram@Andritany)
Penulis : Haryo Jati

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhyasa akhirnya buka suara terkait alasannya tak pernah menggunakan nomor punggung satu saat membela Timnas Indonesia.

Andritany cukup sering menjadi kiper utama Timnas Indonesia. Namun, dia tak pernah menggunakan nomor punggung satu.

Andritany lebih banyak menggunakan nomor punggung 12, 22 bahkan 26 saat membela Tim Garuda.

Baca Juga: Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea, Arteta Berharap Ini Jadi Titik Balik Performa The Gunners

Andritany akhirnya mengungkapkan alasannya kenapa tidak pernah menggunakan nomor punggung satu meski kerap menjadi pilihan pertama.

“Di timnas Indonesia, saya memilih nomor 26 atau nomor 12. Kenapa tidak nomor satu? karena nomor satu masih ada Kurnia Meiga,” tutur Andritany dikutip Bolasport.com dari Youtube Persija, Minggu (27/12/2020).

Mantan didikan diklat ragunan tersebut mengungkapkan dirinya begitu menghormari kiper yang sudah tiga tahun terahir tak bermain karena sakit itu.

Baca Juga: Duo Manchester City, Gabriel Jesus dan Kyle Walker Positif Covid-19

“Saya masih menghargai Kurnia Meiga dan nomor satu masih milik dia,” lanjut kiper berusia 29 tahun itu.

Andritany sudah membela timnas Indonesia 18 kali semenjak dipanggil pada pada 2014 lalu.

Dia juga turut serta membawa timnas Indonesia senior menjadi runner-up Piala AFF 2016.

Namun, saat ini dia masih belum mendapatkan panggilan dari pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Baca Juga: Liga Inggris: Dua Kali Unggul, MU Harus Puas Diimbangi Leicester City

Sementara itu, Kurnia Meiga merupakan kiper utama timnas Indonesia pada periode 2013 hingga 2017.

Dia 19 kali menjadi benteng andalan Tim Garuda. Namun, penyakit misterius yang sempat menjangkitnya, membuat Kurnia Meiga tak lagi pernah bermain.

Tetapi, kabarnya kondisi adik dari mantan Kiper Persita dan Arema FC, Almarhum Ahmad Kurniawan itu kondisinya sudah membaik dan mulai kembali berlatih.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x