Kompas TV olahraga kompas sport

Persipura atau Persija, Siapakah yang akan Tampil di Piala AFC 2021?

Kompas.tv - 20 Desember 2020, 13:35 WIB
Penulis :

JAYAPURA, KOMPAS.TV - Persipura Jayapura meminta PSSI menyampaikan alasan penunjukan Persija Jakarta tampil di Piala AFC 2021.

Persipura pun sudah menyurati PSSI untuk meminta penjelasan.

PSSI dalam Rapat Exco yang digelar tanggal 16 Desember lalu menunjuk Bali United dan Persija Jakarta untuk tampil dalam Piala AFC 2021 mendatang.

Bali United ditunjuk karena berstatus juara Liga 1 Musim 2019, sementara Persija ditunjuk karena PSM Makassar sebagai juara Piala Indonesia tak mendapat lisensi club AFC.

Baca Juga: Jelang Liga 2, Muba Babel United Lakukan Renovasi pada Stadion Serasan Sekate

Namun penunjukan Persija Jakarta untuk tampil di Piala AFC 2021 ini dipertanyakan oleh Persipura Jayapura.

Apabila merujuk kepada regulasi AFC, tiket kompetisi antar-klub Asia,  bukan menjadi hak runner-up Piala Indonesia.

Namun, menjadi milik Persebaya Surabaya, sang runner up Liga 1 Musim 2019.

Karena Persebaya tak lolos lisensi club AFC, maka tiket itu seharusnya menjadi milik Persipura Jayapura sebagai tim peringkat ketiga Liga 1 2019.

Jika nantinya Persipura yang ditunjuk untuk menggantikan Persija, maka Persipura siap tampil di Piala AFC 2021.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x