ZAGREB, KOMPAS.TV - Timnas Indonesia U-19 akan kembali menjalani pertandingan uji coba, Minggu (11/10/2020).
Tim yang akan dihadapi skuat besutan Shin Tae-yong tersebut adalah timnas Makedonia Utara.
Shin Tae-yong mengungkapkan dia tak akan mengubah persiapan timnya, untuk pertandingan ini.
Baca Juga: Hasil UEFA Nations League, Sabtu (10/10/2020) Malam
“Melawan Makedonia Utara, kami melakukan persiapan tetap seperti pertandingan sebelumnya. Namun, akan ada sedikit perubahan di dalam formasi nanti,” katanya dikutip laman resmi PSSI.
Shin Tae-yong mengungkapkan Makedonia Utara merupakan tim kuat dan yakin mereka bakal memberikan kesulitan bagi timnas U-19.
“Makedonia Utara adalah tim bagus, mereka pasti memanfaatkan uji coba ini untuk mengikuti turnamen di Eropa. Karakter permainan tim Eropa Timur melekat pada mereka,” tambahnya.
Bagi timnas U-19, pertandingan ini merupakan laga uji coba keduanya pada Oktober ini.
Baca Juga: Kesedihan Luis Suarez Tinggalkan Barcelona, Diwarnai Tangisan Sepanjang Hari
Sebelumnya, timnas U-19 berhasil meraih kemenangan atas NK Dugopolje dengan skor 3-0, Kamis (8/10/2020).
Laga uji coba ini merupakan bagian dari pemusatan latihan timnas Indonesia U-19, sejak akhir Agustus lalu.
Secara keseluruhan timnas U-19 sudah melakoni delapan laga uji coba dengan tiga kekalahan, dua kali imbang dan tiga kali menang.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.