Kompas TV nasional berita kompas tv

9 Klaster Sebaran Corona, 114 Kasus Positif Covid-19 dari Rumah Ibadah

Kompas.tv - 30 Juli 2020, 20:15 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Satuan gugus tugas covid-19, menyatakan bahwa tempat ibadah di DKI Jakarta menjadi klaster baru penyebaran virus corona.

Setidaknya ditemukan ada 9 klaster penyebaran corona dengan kasus positif yang tinggi dari rumah ibadah.

Dari 9 klaster penyebaran corona di DKI Jakarta, tercatat ada 114 kasus dimana tingkat kasus postifnya mencapai 51 persen.

Satuan gugus tugas covid-19 pun mengimbau agar masyarakat tetap waspada dan disiplin menjalankan protokol kesehatan jika berada di perkumpulan termasuk dalam kegiatan keagamaan.

Menyikapi temuannya adanya 3 klaster penyebaran corona berasal dari gereja, Persekutuan Gereja Gereja di Indonesia meminta jemaat agar tetap beribadah virtual dari rumah.

Ketua Umum PGI, Gomar Gultom, meminta gereja yang telah membuka peribadahan untuk kembali meninjau keputusannya.

Menurut PGI, saat ini masih belum aman bagi jemaat untuk berkumpul beribadah dalam satu ruangan yang sama.

Baca Juga: PGI Imbau Jemaah Gereja Ibadah Online Saja

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x