JAKARTA, KOMPASTV - Wakil Wali Kota Solo Achmad Purnomo dinyatakan positif virus corona setelah dua kali menjalani tes swab. Tes terkahir dilakukan pada Kamis (23/7/2020) sore.
Sebelum mengetahui sebagai pasien positif tanpa gejala, Purnomo sempat rapat bareng dengan Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo pada Kamis (23/7/2020).
Hadi menjelaskan dalam melaksanakan kegiatan, Purnomo dalam keadaan sehat walafiat. Bahkan Kamis kemarin dirinya sempat rapat bareng dengan Purnomo.
Baca Juga: Sempat Bertemu Achmad Purnomo, Jokowi akan Segera Jalani Swab Test
"Tidak hanya interaksi, rangkulan bareng," ujarnya saat dihubungi KompasTV, Jumat (24/7/2020).
Lebih lanjut Rudi menjelaskan dirinya akan menjalani tes swab untuk mengetahui apakah dirinya ikut terpapar dari Purnomo atau tidak.
Menurut Rudi, dalam beberapa hari terakhir dirinya sudah menjalani rapid test dengan hasil non reaktif.
"Besok (Sabtu, 25/7/2020) di swab, saya siap," ujarnya.
Baca Juga: Positif Corona, Achmad Purnomo: Saya Tidak Merasakan Gejala Apapun
Adapun Purnomo pernah berkunjung ke Jakarta untuk memenuhi undangan Presiden Jokowi.
Purnomo hadir di Istana Kepresidenan pada Kamis 16 Juli 2020. Ihwal undangan presiden Jokowi yakni membicarakan Pilkada Solo 2020.
Sehari sebelum datang ke Istana Purnomo menjalani rapid test dengan hasil non reaktif. Sepulang dari Jakarta, Kamis 16 Juli 2020, Purnomo kembali menjalani rapid test disusul tes swab.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.