JAKARTA, KOMPAS.TV - Anggota Tim Pakar Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Dewi Nur Aisyah mengungkapkan ada pergeseran zona virus corona (Covid-19) di Indonesia.
Baca Juga: Tim Pakar Gugus Tugas Covid-19: Zona Merah Makin Berkurang
Setidaknya terdapat 31 daerah yang masuk dalam kategori zona merah atau paling rawan menurut data sampai per 12 Juli lalu.
"Pemda (Pemerintah Daerah) harus bekerja keras dan bersama-sama masyarakat untuk menjadikan wilayahnya bebas dari Covid-19." ujar Dewi dalam siaran langsung di akun YouTube BNPB, Selasa (14/7/2020).
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga telah mewanti-wanti agar 8 provinsi di Indonesia diprioritaskan penanganannya.
Kedelapan provinsi itu antara lain; Jawa Timur, DKI Jakarta, Jawa Tengah, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan, Sumatera Utara, Jawa Barat, dan Papua.
Dewi melanjutkan, di daerah-daerah rawan Covid-19 itu harus diperkuat unsur 3T yakni testing, tracing, dan treatment.
Baca Juga: Gugus Tugas Covid-19 Bandar Lampung Pastikan Protap Kesehatan di Tempat Hiburan Malam
Adapun daftar 31 wilayah yang masuk zona merah hingga per 12 Juli itu antara lain:
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.