Kompas TV nasional berita kompas tv

Ada 993 Kasus Positif Corona dalam Sehari, Jawa Timur Terbanyak

Kompas.tv - 7 Juni 2020, 22:50 WIB
Penulis : Christandi Dimas

JAKARTA, KOMPAS.TV - Yang juga jadi sorotan adalah jumlah pertambahan kasus baru corona di indonesia per tanggal 6 Juni 2020 yang menyentuh angka tertinggi mendekati angka 1.000 kasus positif dalam sehari.

Pergerakan angkanya dalam tujuh hari terakhir di mana pada 31 Mei 2020 lalu jumlah kasus baru berjumlah 700 orang.

Dan mengalami naik turun pada tanggal 1 Juni adalah 467 kasus, 2 Juni adalah 609 kasus, 3 Juni adalah 684 kasus, 4 Juni adalah 585 kasus, dan 5 Juni sebanyak 703 kasus.

Dan yang tertinggi adalah pada 6 Juni 2020 menyentuh angka 993 atau hampir 1.000 kasus baru.

Melihat lagi lebih rinci pertambahan kasus baru corona per tanggal 6 Juni 2020: di posisi pertama adalah Jawa Timur 286 kasus, posisi kedua DKI Jakarta 104 kasus, Papua 87 kasus, dan Sumatera Utara 68 kasus.

Ini merupakan posisi lima teratas yang mencatat kasus tertinggi jumlah kasus baru positif corona di Indonesia pada 6 Juni 2020.

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x